SuaraJakarta.id - Seorang pesepeda lansia bernama Yongki menjadi sasaran jambret di kawasan Bekasi Selatan, Kota Bekasi. Peristiwa itu viral di media sosia.
Salah satunya diunggah akun bekasi_24_jam. Pelaku jambret berjumlah dua orang dengan berboncengan motor.
Dalam narasi video yang diunggah, peristiwa penjambretan itu terjadi di Jalan Nusa Indah Raya, Jaka Setia, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Rabu (19/07/23).
"Akibat kejadian tersebut tas korban yang berisikan handphone, dompet, uang 700 ribu, dan sejumlah dokumen raib digondol pelaku," tulisnya dikutip Jumat (21/7/2023).
Baca Juga: Viral Ibu di Bekasi Tega Jual Bayi Seharga Rp30 Juta Demi Bayar Utang, Faktor X Jadi Penyebab
Kapolsek Bekasi Selatan, Kompol Jupriono mengatakan korban hingga kini belum melakukan pelaporan terkait penjambretan tersebut.
Namun, polisi tetap mendatangi TKP untuk mengecek CCTV.
"Ini jadi catatan kita, tetap anggota melakukan penyelidikan karena itu tindak pidana. Kita sudah ke TKP untuk memperjelas apakah ada CCTV lain yang bisa kita ambil rekamannya. Kalaupun nanti tertangkap, tetap akan kita proses," ungkap Jupriono saat dikonfirmasi.
Jupriono juga mengaku akan melakukan manajemen operasi terhadap anggotanya untuk melakukan patroli.
Hal ini dengan menyisir wilayah-wilayah mana yang kerap dilaporkan terjadi tindak pidana.
Baca Juga: Tengok Kekuatan FC Bekasi City Jelang Liga 2 2023-2024: Gabungkan Kehebatan Persib dan Persija
"Kalau memang ada informasi seperti ini, tentu kami akan melakukan manajemen operasional. Kita akan gunakan data yang masuk, masyarakat laporan di jam-jam tertentu, atau di hari-hari tertentu di lokasi akan kita tempatkan anggota patroli kita," tukasnya.
Berita Terkait
-
Kisah Heroik Sugianto, WNI yang Jadi 'Pahlawan' dalam Tragedi Kebakaran Korea Selatan
-
Ngaku Satu Grup Arisan dengan Lisa Mariana, Netizen Ini Ungkap Fakta Mengejutkan Begini
-
Viral Video Nenek dan Cucunya Selamat dari Maut usai 15 Jam Terjebak di Reruntuhan Gempa Myanmar
-
Viral! Istri Polisi Joget di Zebra Cross, Suami Kena Skors
-
Raffi Ahmad Ngaku Mudik Pakai Bus Biar Dicontoh Masyarakat, Aksi Patwal Kembali Jadi Cibiran
Terpopuler
- Mudik Lebaran Berujung Petaka, Honda BR-V Terbakar Gara-Gara Ulang Iseng Bocah
- Persija Jakarta: Kalau Transfer Fee Oke, Rizky Ridho Mau Ya Silahkan
- 3 Pemain Liga Inggris yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Lawan China dan Jepang
- Pemain Kelahiran Jakarta Ini Musim Depan Jadi Lawan Kevin Diks di Bundesliga?
- Infinix Hot 50 vs Redmi 13: Sama-sama Sejutaan Tapi Beda Performa Begini
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
-
Terungkap! MisteriHilangnya Oksigen di Stadion GBK Saat Timnas Indonesia vs Bahrain
-
Tolak Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Bakal Setim dengan Cristiano Ronaldo
-
Kisah Heroik Sugianto, WNI yang Jadi 'Pahlawan' dalam Tragedi Kebakaran Korea Selatan
-
Kabar Duka! Legenda Persebaya Putut Wijanarko Meninggal Dunia
Terkini
-
Jakarta Tak Sepi Lebaran Ini, Bang Doel Ungkap Hikmah Tak Terduga
-
Pramono Teken Pergub Syarat PPSU: Cukup Ijazah SD, Kontrak Kerja Tiap 3 Tahun
-
Baru Tempati Rumah Dinas, Pramono Curhat Jatuh dari Sepeda Sampai Pelipis Luka
-
Lebaran Pertama Pramono Sebagai Gubernur: Dari Istiqlal, Istana hingga Rumah Mega Tanpa Ganti Sepatu
-
Curhat Warga Langsung ke Gubernur Pramono Anung Saat Open House: KPDJ Belum Cair