SuaraJakarta.id - Jam tangan pintar atau smartwatch tampaknya sudah mulai menjadi tren belakangan ini. tidak hanya menawarkan desain yang unik, para produsennya juga menghadirkan fitur Mutahir didalamnya.
Apple Watch menjadi produk jam tangan pintar yang memiliki keunggulan dari setiap sisinya. Keunggulannya tersebut seperti, GPS dan waterproof yang membuat Apple Watch diminati oleh banyak orang.
Dengan berbagai fungsi dan keunggulannya, Apple Watch juga cocok digunakan sebagai jam tangan sport. Banyak orang yang mengenakannnya ketika berlari maupun berolahraga di gym. Sebagai rekomendasi, dibawah ini ada beberapa daftar Apple Watch terbaik yang harus kalian ketahui. Berikut ulasannya.
1. Apple Watch Series 6
Baca Juga: Amazfit GTR Mini, Smartwatch Ringan yang Punya Fitur Lengkap
Apple Watch Series 6 ini memiliki fitur GPS, menjawab panggilan dan membalas teks dari jam tangan dengan mudah. Olahraga juga lebih menyenangkan karena bisa mengukur kadar oksigen darah dengan sensor pada Apple Watch yang satu ini.
Selain itu bisa juga mengatur waktu tidur dan bisa memantau kualitas tidur. Konektivitas smartwatch ini didukung oleh WiFi 5 GHz dan chip Ultra Wideband U1.
Apple Watch ini juga hadir dengan kompas bawaan sehingga bisa membaca arah dengan baik. Produk ini juga akan bisa mendeteksi seumpama terjatuh dengan keras dan bisa otomatis menghubungi layanan panggilan darurat.
2. Apple Watch SE 40mm
Daftar Apple Watch terbaik berikutnya yaitu Apple Watch SE 40mm. Menggunakan prosesor S5 Dual-core, kinerjanya begitu cepat untuk menjalankan berbagai aplikasi pintar.
Pembawaan layar OLED Retina membuat tampilan begitu jernih dan tajam. Kelebihan lainnya yaitu dukungan Water-resistant yang bisa diandalkan untuk berenang di kedalaman hingga 50 meter.
Apple juga memberikan teknologi Wi-Fi terbaru, GPS, dan Bluetooth 5.0 yang akurat. Untuk ketahanan baterainya diklaim bisa sampai 18 jam. Tersedia juga penyimpanan 32GB yang sudah cukup besar untuk menyimpan berbagai data penting.
3. Apple Watch Series 5
Apple Watch 5 hadir dengan watchOS yang dilengkapi prosesor 64-bit dual core, jam tangan yang satu ini bisa menjamin kelancaran kalian beraktivitas.
Ditambah dengan layar lebih besar dibanding Apple Watch seri 3, selain itu juga bisa mengecek aplikasi yang ada di dalamnya dengan lebih nyaman.
Apple Watch 5 ini dilengkapi dengan banyak fitur tambahan, seperti kompas, gyroscope, accelometer, built-in GPS, built-in speaker, dan always-on display.
4. Apple Watch Ultra
Khusus untuk para petualang, Apple Watch Ultra akan jadi jawabannya. Sebagai Apple Watch paling mahal, seri yang satu ini didesain tangguh untuk menemani berlari, mendaki, bahkan menyelam. Tersedia strap khusus untuk setiap kegiatan outdoor tersebut.
Daripada tipe Apple Watch yang lain, layar Apple Watch Ultra adalah yang paling outdoor friendly. Dengan tingkat kecerahan layar maksimal 2.000 nits, maka dapat melihat layar Apple Watch dengan nyaman saat di luar ruangan.
Selain itu, jam tangan pintar Apple ini memiliki fitur keselamatan yang mumpuni, seperti deteksi tabrakan, deteksi jatuh, tombol SOS, dan sirene.
5. Apple Watch Series 7 Nike 41mm
Daftar Apple Watch terbaik yang terakhir adalah Apple Watch Series 7 Nike 41mm. dengan menggunakan jam tangan pintar ini, maka bisa menggunakan aplikasi Nike Run Club untuk memantau aktivitas olah raga dan panduannya.
Desain Apple Watch Series 7 Nike yang semakin elegan juga akan membuat tampilan menjadi lebih keren.
Apple Watch ini menjanjikan ketahanan layar yang lebih kokoh, begitupun dengan rating IP6X yang lebih tahan debu dan air. Selan mendapatkan dukungan prosesor S7, Apple Watch ini juga dibekali sensor oksigen dalam darah, ECG, serta Digital Crown dan Haptic Feedback.
Berita Terkait
-
Samsung Galaxy Ring Resmi: Cincin Pintar Pertama di Indonesia, Harga Lebih Mahal dari Smartwatch
-
Deretan Fitur Baru di Smart Jewelry Garmin Lily 2 Active
-
5 Rekomendasi Smartwatch Murah di Bawah Rp 500 Ribu, Terbaik November 2024
-
Garmin Lily Active 2 Rilis di Indonesia, Smartwatch Stylish Lengkap dengan GPS
-
Huawei Watch D2 Resmi, Smartwatch Pemantau Tekanan Darah 24 Jam Harga Rp 5,5 Juta!
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Kesal Diomeli Bini karena Keluar Malam dan Minum-minum, Suami di Pasar Minggu Tega Aniaya Istri Pakai Gunting
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN Melalui Diklat Legal Drafting
-
Klarifikasi Pemberitaan PT Asuransi Allianz Life Soal CWIG yang Buka Bantuan Hukum
-
Kacau! Prajurit TNI Lagi Santai Ngopi di Kebayoran Baru Dianiaya Gerombolan Diduga Ormas, Satu Orang Ditangkap
-
Calon Gubernur DKI Pramono Anung Lahir dan Besar di Kediri, Begini Kesehariannya Saat Sekolah