SuaraJakarta.id - Wali Kota Bengkulu, Helmi Hasan memberikan hadiah wisata religi kepada 30 Paskibraka Kota Bengkulu, berupa umrah gratis bagi yang Muslim, sedangkan yang non Muslim berupa wisata religi ke Yerusalem. Tak sampai di situ, Helmi juga akan memberangkatkan pelatih dan pembin Paskibraka sebanyak 20 orang.
Hari ini disampaikan,dengan didampingi Sekda Arif Gunandi, para asisten dan kepala OPD, saat ramah tamah seluruh anggota Paskibraka di Balai Kota Merah Putih, Jumat (18/8/2023).
Pemberian hadiah ini sebagai apresiasi dari Wali Kota Bengkulu Helmi Hasan kepada Paskibraka Kota Bengkulu setelah sukses menjalankan upacara HUT ke-78 RI. Berkat kegigihan dan keuletan dalam menjalankan tugasnya, wali kota memberikan hadiah spesial untuk anggota Paskibraka.
Apalagi 17 Agustus merupakan momen sakral bagi Bangsa Indonesia, yang diadakan dis eluruh NKRI tercinta, termasuk Kota Bengkulu.
Di sini, Helmi Hasan menilai, mereka yang terpilih menjadi Paskibraka bukanlah orang sembarangan, karena melalui proses cukup panjang, hingga 5-6 bulan. Terik matahari menjadi saksi pelatihan yang mereka lakoni.
Semuanya dibayar tuntas. Lelah dan pengorbanan tak sia-sia, karena upacara HUT ke-78 RI berjalan sukses.
"Sebagai bentuk penghargaan Pemerintah Kota Bengkulu, kita memberangkatkan semua anggota wisata religi. Yang Islam umrah, yang non Muslim tentu dengan sesuai keyakinan. Mungkin ada yang ke Yerusalem, yang Hindu Buddha, mungkin ke mana, silakan. Nanti dirembuiskan saja," ungkap Helmi.
"Karena siapapun yang berdarah merah, bertulang putih di kota ini akan dibahagiakan," lanjutnya
Wisata religi ini, lanjut Helmi, untuk pembangun jiwa ataupun karakter religius generasi muda.
Baca Juga: Narapidana Korupsi Setya Novanto Menerima Remisi HUT ke-78 RI
“Motivasinya adalah bagaimana kita mebangun anak-anak muda, bukan hanya karakter nasionalisme yang kuat, tetapi juga relegiusnya kuat. Jadi hubungan bangsa dan negaranya kuat, hubungan kepada Sang Pencipta juga kuat, sehingga betul-betul menjadi generasi terbaik," jelasnya.
Di akhir, Helmi juga berpesan kepada para generasi muda untuk tetap semangat dan mencari tantangan baru untuk menjadi yang terbaik.
"Jalan kalian masih panjang. Jangan berbangga diri, jangan terlena dengan zona nyaman. Temukan tantangan-tantangan baru, karena kalian harus menjadi generasi terbaik mewakili kota ini, sehingga ketika orang tahu bahwa kalian dari Kota Bengkulu. Orang sudah paham kualitas kalian," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Rangkuman 5 Kejadian Unik dan Menarik saat Perayaan HUT ke-78 RI di Istana Negara
-
HUT ke-78 RI, Yamaha Gelar Lomba 17-an di Berbagai Penjuru Tanah Air
-
Rayakan HUT ke-78 RI di GIIAS 2023, Mulai Lagu Perjuangan Hingga Permainan Khas 17-an Bisa Disaksikan
-
Narapidana Korupsi Setya Novanto Menerima Remisi HUT ke-78 RI
-
Sebagai Inspektur Upacara, Wali Kota Bengkulu Helmi Hasan Merayakan HUT RI ke-78 di Kota Merah Putih
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Akal Bulus Dibongkar KPK, Ridwan Kamil Catut Nama Pegawai Demi Samarkan Kepemilikan Kendaraan
- Bupati Sleman Akui Pahit, Sakit, Malu Usai Diskominfo Digeledah Kejati DIY Terkait Korupsi Internet
- Pemain Keturunan Purwokerto Tiba di Indonesia, Diproses Naturalisasi?
Pilihan
-
Daftar 5 Mobil Bekas yang Harganya Nggak Anjlok, Tetap Cuan Jika Dijual Lagi
-
Layak Jadi Striker Utama Persija Jakarta, Begini Respon Eksel Runtukahu
-
8 Rekomendasi HP Murah Anti Air dan Debu, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Fenomena Rojali dan Rohana Justru Sinyal Positif untuk Ekonomi Indonesia
-
5 Rekomendasi HP 5G Xiaomi di Bawah Rp 4 Juta, Harga Murah Spek Melimpah
Terkini
-
Bank Mandiri Perkuat Prinsip ESG Lewat Aksi Nyata Penanganan Sampah Plastik
-
4 OPD Berganti Nama, Mas Dhito Siapkan Pengisian Kekosongan Kepala Dinas
-
HIPMI Jaya Gelar Rakerda, Perkuat Sinergi Pengusaha Muda Dukung Pembangunan Jakarta
-
7 Rekomendasi Parfum Dewasa dengan Aroma Bayi yang Lembut dan Tahan Lama
-
Rahasia Manfaat Air Mawar Viva Tetap Jadi Pilihan Wanita Indonesia dari Berbagai Generasi