SuaraJakarta.id - Elkan Baggott nampaknya tidak ingin berlarut-larut dalam euforia keberhasilan membawa Timnas Indonesia U-23 lolos ke Piala Asia U-23 2024.
Pemain berusia 20 tahun itu langsung terbang kembali ke Inggris untuk bergabung lagi bersama klubnya, Ipswich Town. Hal itu diketahui dari unggahan di Instagram Story.
Unggahan Elkan memperlihatkan dirinya berfoto bersama dua pilot di dalam kokpit pesawat. Dari lokasi yang diberikan, Elkan terbang dari Bandara Soekarno Hatta.
Elkan Baggott sendiri tampil impresif bersama Timnas Indonesia U-23. Tidak tergantikan di dua laga kualifikasi, Elkan Baggott berhasil membawa Garuda Muda mencatatkan clean sheet sekaligus mencetak satu gol ke gawang Taiwan.
Sejauh ini di antara para pemain abroad yang memperkuat Timnas Indonesia U-23, baru Elkan Baggott yang memperlihatkan kepulangannya ke negara perantauan.
Sementara pemain-pemain abroad lain seperti Pratama Arhan, Ivar Jenner, Rafael Struick, hingga Marselino Ferdinan belum terlihat kembali ke klubnya masing-masing.
Bagi Elkan Baggott sendiri, klubnya memang tidak lama lagi akan kembali bertanding setelah kompetisi dihentikan sejenak di jeda internasional kemarin.
Ipswich Town dijadwalkan bertandang ke markas Sheffield Wednesday pada laga pekan keenam Championship Inggris, Sabtu (16/9/2023) malam WIB.
Elkan Baggott harus segera kembali untuk mempersiapkan diri bersama rekan-rekannya sekaligus berusaha mendapatkan debutnya di ajang Championship musim ini.
Pasalnya, Elkan Baggott sama sekali belum diturunkan oleh pelatih Kieran McKenna di kasta kedua Inggris tersebut meski sudah lima pertandingan dilewati Ipswich Town.
Berita Terkait
-
Media Inggris: Elkan Baggott Menikmati Sore dengan Solid
-
Elkan Baggott Kembali Bawa Kejutan, Tersedia untuk Timnas Indonesia vs China dan Jepang
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Dokumen Naturalisasi Siap, Pemain Keturunan Bandung Debut di Piala AFF U-23 2025?
-
Indonesia Tuan Rumah AFF Cup U-23 2025, Jadi Peluang Kembali Raih Juara?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Ingin Ada Tempat Berolahraga Selain di GBK, Pramono Bakal Bangun Jogging Track di Sejumlah Tempat
-
Pramono Bakal Tertibkan Jalur Sepeda hingga Pedestrian Jakarta yang Digunakan Parkir Liar
-
Jawab Tudingan PSI, Bank DKI Tegaskan Transaksi KJP Plus Tetap Aman
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu
-
Bukan Sekadar Mal, Konsep Unik Ini Ubah Cara Orang Nongkrong di Gading Serpong