SuaraJakarta.id - Hasil drawing Piala Dunia U-17 2023 sudah didapatkan. Timnas Indonesia U-17 yang tergabung di Grup A, terhindar dari grup neraka.
Drawing yang dilakukan di Zurich, Swiss, pada Jumat (16/9/2023) pukul 21.00 WIB, memastikan Indonesia ada di Grup A bersama Ekuador, Maroko, dan Panama.
Piala Dunia U-17 sendiri bakal digelar di Indonesia pada 10 November hingga 2 Desember 2023. Di partai pembuka pada 10 November, Timnas Indonesia U-17 bakal menghadapi Ekuador U-17.
Lantas, seperti apa sepak terjang dari Ekuador U-17? Berikut ulasan profil mereka.
Profil Timnas Ekuador U-17
Ekuador U-17 yang berada di bawah naungan Federasi Sepak Bola Ekuador (EFF) terbilang merupakan tim kuat dari Amerika Selatan atau Konfederasi CONMEBOL.
Memiliki timnas senior yang cukup kuat dan merupakan langganan ke Piala Dunia, Ekuador punya fondasi cukup bagus di kelompok umur termasuk Timnas U-17 mereka.
Ini dibuktikan dengan mampunya mereka enam kali menembus Piala Dunia U-17 (termasuk edisi 2023 di Indonesia). Pencapaian terbaik mereka adalah finis dua kali di perempat final.
Pertama kali Ekuador mencapai perempat final adalah pada edisi 1995 saat mereka menjadi tuan rumah. Kemudian terakhir di Piala Dunia U-17 2015.
Sementara pencapaian mereka di Piala Amerika Selatan U-17 terbilang impresif meski belum pernah menjadi juara. Ekuador cuma sekali absen sejak kompetisi ini pertama digelar pada1985.
Total dari 18 keikutsertaan Ekuador U-17 di Piala Amerika Selatan U-17, mereka empat kali finis di peringkat ketiga, dua kali finis keempat, dan sekali menjadi runner-up pada 2023.
Keberhasilan mereka finis sebagai runner-up di Piala Amerika Selatan U-17 2023 itu pula yang mengantarkan Ekuador U-17 lolos ke Piala Dunia U-17 2023.
Adapun, saat ini Ekuador U-17 dilatih oleh Diego Martinez yang juga berasal dari Ekuador. Ia ditunjuk menangani Ekuador U-17 sejak Juli 2022.
Sementara untuk skuad Ekuador U-17 di Piala Dunia U-17 nanti, diprediksi mayoritas masih akan diisi oleh para pemain yang mentas di Piala Amerika Selatan U-17 2023.
Daftar skuad Ekuador U-17 (terakhir di Piala Amerika Selatan U-17 2023):
Kiper:
Cristhian Loor
Ariel Bao
Josue Mendez
Belakang:
Jair Collahuazo
Elkin Ruiz
Jalisthon Angulo
Ivis Davis
Jakson Plaza
Jesus Polo
Yerman Ouinonez
Tengah:
Kendry Paez
Geremy de Jesus
Juan Rodriguez
Rooney Troya
Keny Arroyo
Steven Heras
Santiago Sanchez
Jairo Reyes
Depan:
Michael Bermudez
Isaac Sanchez
Allen Obando
Aimar Govea
Jhon Acurio
Kontributor: Aditia Rizki
Berita Terkait
-
Kalah Peringkat dari Ekuador, Bima Sakti Dorong Pemain Timnas Indonesia U-17 Punya Tekad Juang
-
Piala Dunia U-17 2023: Bima Sakti Coret Pemain Diaspora Aaron Suitela dari Skuad Timnas Indonesia
-
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023
-
Tetap Waspada! Ini Prestasi Negara Saingan Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2023
-
5 Kuliner Legendaris Dekat Stadion Gelora Bung Tomo, Tak Ada salahnya Mampir Usai Nonton Bola
Terpopuler
- Dulu Dicibir, Keputusan Elkan Baggott Tolak Timnas Indonesia Kini Banjir Pujian
- Lupakan Brio, Ini 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Sporty dan Irit Mulai Rp60 Jutaan
- Siapa Brandon Scheunemann? Bek Timnas Indonesia U-23 Berdarah Jerman yang Fasih Bahasa Jawa
- Di Luar Prediksi! 2 Pemain Timnas Indonesia Susul Jay Idzes di Liga Italia
- Ayah Brandon Scheunemann: Saya Rela Dipenjara asal Indonesia ke Piala Dunia
Pilihan
-
Farel Prayoga Ditipu Keluarga Sendiri: Uang Ratusan Juta Ludes untuk Beli Kuda!
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Turun Tipis Jadi Rp 1.917.000/Gram
-
Imbas Deal Trump-Prabowo! Pertamina Siap 'Borong' Minyak Mentah & LPG dari AS
-
Tarif Trump 19 Persen Ancam "Hegemoni" QRIS di Indonesia?
-
Siapa Joe Hattab? YouTuber Yordania Rela ke Riau demi Aura Farming Pacu Jalur
Terkini
-
Kasus Ijazah Jokowi Naik Penyidikan, Petinggi Projo Dipanggil Polisi
-
Rahasia Diet Keto yang Diklaim Ampuh Turunkan Kolesterol: Benarkah Aman untuk Jantung?
-
Wow! Aplikasi Pengganti WhatsApp Bisa Chat Tanpa Internet, Ini Teknologinya
-
Bengkel Motor di Ciputat Tangsel Kebakaran, Diduga Dipicu 'Puntung Rokok'
-
Identitas Mayat Pria Tanpa Identitas di Bintaro Office Park Terungkap, Polisi Temukan Benda Tajam