SuaraJakarta.id - Persija Jakarta akhirnya mengakhiri paceklik kemenangan usai menaklukkan Persik Kediri di lanjutan BRI Liga 1, Minggu (17/9/2023) malam WIB. Kemenangan itu diwarnai tangis Firza Andika.
Pada pertandingan yang digelar di Stadion Brawijaya, Kediri, Minggu malam, Persija Jakarta sukses menaklukkan tuan rumah dengan skor 2-1.
Tuan rumah unggul lebih dulu lewat Muhammad Khanafi pada menit ke-34. Tertinggal satu gol, Macan Kemayoran mencoba menyamakan kedudukan.
Usaha itu pun baru berhasil di menit ke-60 setelah Firza Andika meneruskan umpan terobosan dan Ondrej Kudela hingga berbuah gol.
Setelah mencetak gol Firza Andika nampak berselebrasi. Namun, ia terlihat berlari sambil menangis.
Usut punya ust, Firza Andika menangis lantaran sang sahabat Aji Kusuma tengah berduka dengan wafatnya sang ayah jelang laga.
Bek Persija itu nampaknya ingin mempersembahkan gol itu untuk Aji Kusuma. Sambil menangis, Firza juga memamerkan jersey bernomor 99 milik Aji Kusuma bersama Muhammad Ferarri dan Rio Fahmi.
Adapun gol kedua Persija Jakarta tercipta lewat tendangan penalti Ondrej Kudela di menit ke 90+5. Pemain asal Republik Ceko itu sukses menjadi algojo penalti sekaligus penyelamat Persija di laga tandang lawan Persik Kediri.
Kekinian, pasukan Thomas Doll menempati peringkat ke-11 klasemen sementara BRI Liga 1 2023-2024 dengan torehan 17 poin.
Baca Juga: Striker Persik Sebut Golnya Hambar usai Persija Menang Lewat Penalti Menit Akhir
Berita Terkait
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- Asisten Pelatih Liverpool: Kakek Saya Dulu KNIL, Saya Orang Maluku tapi...
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Mulan Jameela Sinis Ahmad Dhani Sebut Mantan Istri dengan Panggilan 'Maia Ahmad'
- Pengganti Elkan Baggott Akhirnya Dipanggil Timnas Indonesia, Jona Giesselink Namanya
Pilihan
-
Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
-
Kata-kata Jordi Amat Usai Gabung ke Persija Jakarta
-
7 Rekomendasi Merek AC Terbaik yang Awet, Berteknologi Tinggi dan Hemat Listrik!
-
Daftar 7 Sepatu Running Lokal Terbaik: Tingkatkan Performa, Nyaman dengan Desain Stylish
-
Aura Farming Anak Coki Viral, Pacu Jalur Kuansing Diklaim Berasal dari Malaysia
Terkini
-
Ngopi Nggak Harus Mahal! Cek 3 Link Saldo DANA Kaget yang Bisa Bikin Kamu Cuan
-
Di Garasi UMKM yang Didirikan Mas Dhito, Wisatawan Asal California Antusias Melihat Seni Tari Lokal
-
Cara Mendapatkan Saldo DANA Gratis Hingga Rp400 Ribu Lewat 9 Link DANA Kaget Hari Ini
-
Tumbuhkan Ekonomi Inklusif, Bank Mandiri Bekali 70 Usahawan Kreatif Naik Kelas di Depok
-
5 Rekomendasi Warna Cat Dulux Untuk Ruang Tamu Agar Terlihat Mewah