SuaraJakarta.id - Ada beberapa pekerjaan rumah yang harus dibenahi oleh Timnas Indonesia U-24 saat menghadapi Korea Utara di laga terakhir Grup F Asian Games 2022.
Timnas Indonesia U-24 akan melakoni laga penentuan di fase grup Asian Games 2024 melawan Korea Utara. Kemenangan atau minimal hasil imbang bisa memperbesar peluang skuad Merah Putih melaju ke babak 16 besar.
Pertandingan antara Timnas Indonesia U-24 vs Korea utara U-24 di matchday terakhir Grup F akan berlangsung pada Minggu (24/9/2023).
Ini bakal menjadi laga berat buat Rizky Ridho dan kolega karena Korea Utara sedang dalam tren positif usai meraih dua kemenangan di penyisihan grup.
Sementara Timnas Indonesia U-24 secara mengejutkan kalah 0-1 dari Taiwan U-24 pada matchday kedua. Atas hasil ini pula pasukan Indra Sjafri harus bekerja ekstra keras untuk bisa lolos ke 16 besar.
Untuk meraih target menang agar tidak bergantung pada hasil Taiwan vs Kirgistan, beberapa pekerjaan rumah harus dievaluasi betul-betul oleh Indra Sjafri pada tubuh Timnas Indonesia U-24.
1. Efektivitas Permainan
Timnas Indonesia U-24 seperti kehilangan permainannya saat melawan Tiawan U-24. Sering kali organisasi permainan Merah Putih terlihat tidak efisien.
Efektivitas ini jelas harus diperbaiki saat melawan tim kuat seperti Korea Utara. Pasalnya, peluang sekecil apapun harus bisa berbuah gol untuk memperbesar kans menang.
2. Visi Bermain Lebih Baik
Selain efektivitas, visi bermain Timnas Indonesia U-24 harus diperbaiki agar lebih baik. Selain mengincar gol, Timnas Indonesia U-24 juga harus fokus tidak kebobolan.
Ini menjadi pekerjaan berat karena Indra Sjafri harus memastikan serangan Indonesia tidak mandek di lini tengah atau pertahanan Korea Utara jika sang lawan menerapkan total defensive.
Diperlukan komunikasi yang baik dari setiap lini untuk mengalirkan bola dan membuat rangkaian permainan di atas lapangan saat melawan Korea Utara di laga pemungkas nanti.
3. Konsentrasi Penuh Sepanjang Laga
Konsentrasi dan fokus bisa menjadi hal krusial yang mesti dijaga oleh pasukan Timnas Indonesia U-24. Bukan tidak mungkin, fokus yang menurun bisa berbuah serangan balik Korea Utara dan memperbesar peluang lawan mencetak gol.
Berita Terkait
- 
            
              Korea Utara Lakukan Segala Cara untuk Menang, Jadi Tanda Bahaya Bagi Timnas Indonesia U-24
 - 
            
              Palestina Bikin Kejutan, Peluang Vietnam Lolos 16 Besar Asian Games 2022 Semakin Kecil
 - 
            
              Head to Head Timnas Indonesia vs Korea Utara di Asian Games, Indra Sjafri Ketar-ketir?
 - 
            
              3 Pemain Timnas Indonesia U-24 yang Diprediksi Bobol Gawang Korea Utara
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              30 Juta Bisa Dapat Mobil? Ini 4 Pilihan Terbaik untuk Mahasiswa & First Jobber
 - 
            
              Lebih Setengah Juta Warga DKI Mengalami Obesitas
 - 
            
              DANA Kaget Selasa Datang, Rebutan Saldo Gratis Sekarang Sebelum Terlambat
 - 
            
              Berapa Kerugian Negara di Dugaan Korupsi Minyak Mentah Pertamina? Ini Kata KPK
 - 
            
              Siswa Sekolah Rakyat Dibekali 6 Bahasa Asing