Dikutip dari laman Newsis, Shin Tae-yong membeberkan perasaan sekaligus tugas yang akan diembannya sebagai penasihat Seongnam FC.
Ia mengaku senang bisa kembali ke klub yang pernah dibelanya dan ditukanginya tersebut serta turut andil dalam perjalanan klub di musim ini.
Eks juru latih Timnas Korea Selatan ini pun membeberkan bahwa tugas utamanya adalah membantu manajemen pemain di Seongnam FC.
“Saya selalu memikirkan Seongnam FC sejak saya masih di Seongnam Ilhwa, dan saya bersyukur pemilik klub mengizinkan saya membantu klub,” ucap Shin Tae-yong.
“Saya akan memberikan nasihat yang secara praktiknya bisa membantu klub dalam manajemen pemain,” lanjutnya.
Dengan kata lain, Shin Tae-yong akan memberikan nasihat mengenai program yang akan dijalani para pemain kepada tim kepelatihan Seongnam FC.
Nasihat itu pun tak hanya sekadar program latihan untuk pertandingan, tapi juga berkaitan dengan transfer pemain yang cocok untuk Seongnam FC.
Tugas soal transfer ini sama halnya dengan Ralf Rangnick saat ditunjuk menjadi konsultan Manchester United, di mana ia punya hak untuk memberikan nama pemain yang dibutuhkan klub.
Di samping itu, Shin Tae-yong juga akan membantu pelatih Seongnam FC saat ini dalam memanajemen pemain baik di lapangan dan di luar lapangan.
Tugas ini amat penting bagi Shin Tae-yong dan Seongnam FC, menyusul catatan minor klub dalam beberapa tahun terakhir hingga turun ke kasta kedua.
Berita Terkait
-
Akhirnya! Kevin Diks Blak-blakan Dosa Besar Gagal Penalti Hingga Dibantai Australia
-
Didikan Klub Top Bundesliga, 3 Pemain Keturunan Jerman Eligible Bela Timnas Indonesia
-
Mees Hilgers Cedera Lagi!
-
Kalahkan Korea Selatan, Hal Ini Masih Perlu Dievaluasi dari Timnas Indonesia U-17
-
Bakal Tampil di Liga Champions, Bologna Tertarik Gaet 2 Bek Timnas Indonesia
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Tak Ada Operasi Yustisi, Pemprov DKI Prediksi Jumlah Pendatang Baru Menurun Dibandingkan Tahun Lalu
-
Bakal Ada Dermaga Baru dari PIK, Wisatawan Kepulauan Seribu Diyakini Bakal Meroket
-
Penjualan Mainan Pasar Gembrong Merosot hingga 90 Persen, Pedagang Salahkan Pemerintah
-
Pemprov DKI Ingatkan Pendatang Baru Tak Bisa Langsung Dapat Bansos, Harus Tinggal 10 Tahun Dulu
-
Jakarta Tak Sepi Lebaran Ini, Bang Doel Ungkap Hikmah Tak Terduga