SuaraJakarta.id - Petugas pemadam kebakaran kembali melakukan aksi heroik. Kali ini, dilakukan oleh petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur.
Petugas tersebut berhasil menyelamatkan seorang tukang pompa air yang tercebur sumur di Jalan Pesantren Al’Bariyah, RT03/3, Kampung Tengah, Kramat Jati, Jakarta Timur, pada Rabu (1/11/2023).
Aksi itu viral usaidiunggah di Instagram resmi Gulkarmat @humasjakfire. Saat itu korban tercemplung ke dalam lubang sumur sedalam 8 meter.
“Seorang pekerja yang sedang membetulkan pompa air terjatuh ke dalam lubang sumur sedalam kurang lebih 8 meter,” tulis akun tersebut dikutip Rabu.
Baca Juga: Ditinggal Beli Makan, Parimin Kaget Sang Adik Tewas Tercebur Sumur di Kartasura
Dari video tersebut terlihat korban tercemplung ke dalam lubang yang seukuran badannya.
Dengan menggunakan teknik katrol, para petugas berhasil mengevakuasi korban dengan menariknya ke atas dengan bantuan tripod rescue.
“Sebanyak 4 personel diluncurkan menuju lokasi,” katanya.
Tak butuh waktu lama, pria malang itu akhirnya dapat dievakuasi dengan aman. Pria tersebut juga masih sadarkan diri dan dapat berkomunikasi.
“Proses evakuasi membutuhkan waktu sekitar 19 menit. Korban berhasil diangkat dari lubang sumur secara aman terkendali,” tutupnya.
Berita Terkait
-
Satu Keluarga Tewas Terbakar Saat Api Melalap Sejumlah Rumah di Papanggo
-
Aksi Para Relawan Padamkan Api di Redkar Competition
-
Mesin Pemadam Kebakaran Dihancurkan, Lima Anggota Pertahanan Sipil Gaza Ditahan Israel
-
Marc Marquez Disebut-sebut 'Ngamuk' ke Marshal Mandalika: Motor Rusak, Alat Pemadam Kebakaran Tak Mumpuni?
-
Pentingnya APAR Dalam Mobil, Begini Tips Penggunaannya
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Umroh Murah dengan Open Trip Wish Travelers
-
3 Pemain Persija Jakarta Dipanggil ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024
-
Polda Metro Jaya Bentuk 7 Satgas untuk Pastikan Pilkada 2024 Aman dan Damai
-
Di Periode Kedua, Mas Dhito Rencanakan Revitalisasi Pasar Pamenang Pare
-
Mas Dhito Minta Foto Pjs Bupati Heru Dipajang di Pendopo Panjalu Jayati