SuaraJakarta.id - Seorang sopir angkot di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat berhasil menggagalkan perampokan yang dilakukan oleh kawanan perampok terhadap aparatur desa, di Jalan Raya Segog Pintu, Kampung Segog, Desa Batununggal, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Senin (6/11/2023).
"Satu dari tiga pelaku aksi perampokan itu berhasil ditangkap warga dan sempat menjadi bulan-bulanan massa dan saat ini tersangka berinisial HH (42) tengah menjalani pemeriksaan di Mapolsek Cibadak," kata Kapolsek Cibadak Kompol Ridwan Ishak.
Informasi yang dihimpun dari pihak kepolisian, aksi perampokan yang terjadi di Desa Batununggal, Kecamatan Cibadak sekitar pukul 17.00 WIB itu berawal saat seorang aparatur desa yang menggunakan mobil ambulans tengah mengisi angin mobil yang digunakannya itu salah satu tempat tambal ban di Jalan Raya Segog Pintu.
Kemudian, tiba-tiba datang kawanan perampok yang berjumlah tiga orang dengan menggunakan mobil Daihatsu Xenia menyatroni aparatur desa itu, kemudian satu orang perampok turun dan merebut tas yang dibawa aparatur desa itu dan langsung melarikan diri.
Warga yang melihat kejadian itu langsung melakukan pengejaran, beruntung saat itu ada mobil angkot yang langsung mengejar dan menghadang laju mobil yang digunakan para perampok.
Para pelaku pun langsung melarikan diri, namun satu diantaranya berinisial HH berhasil ditangkap masyarakat, sementara dua terduga pelaku melarikan diri dan sampai saat ini masih dalam pengejaran personel Unit Reskrim Polsek Cibadak.
Warga yang geram dengan aksi perampokan itu langsung menghakimi tersangka, namun beruntung tidak lama personel Polsek Cibadak yang dipimpin langsung Kapolsek Cibadak tiba di lokasi dan langsung mengevakuasi tersangka ke RSUD Sekarwangi Cibadak.
Usai menjalani pengobatan HH kemudian digiring ke Mapolsek Cibadak untuk dimintai keterangan atas kasus perampokan yang telah dilakukan dirinya bersama dua rekannya itu.
"Besar kemungkinan korban sudah dibuntuti oleh para pelaku usai mengambil uang di salah satu bank. Kami pun mengapresiasi warga yang cepat tanggap menggagalkan aksi perampokan itu dan melaporkan kasus ini kepada pihak kepolisian," tambahnya.
Baca Juga: Naik Angkot Siang Bolong, Bapak-bapak di Depok Pamer Alat Kelamin ke Penumpang Wanita
Ridwan mengatakan pihaknya sudah mendapatkan instruksi dari Kapolres Sukabumi AKBP Maruly Pardede untuk segera menangkap dua perampok lainnya yang berhasil melarikan diri. Ia pun sudah membentuk tim dan berkoordinasi dengan Satreskrim Polres Sukabumi untuk memburu dua daftar pencarian orang (DPO) tersebut.
Selain menangkap terduga pelaku, pihaknya juga menyita satu unit mobil Daihatsu Xenia yang digunakan para pelaku untuk menjalankan aksinya, kunci letter T, dan uang tunai hasil perampokan. (Sumber: Antara)
Berita Terkait
-
Viral Surat Terbuka untuk Penonton Bioskop Sukabumi Bikin Ngakak: Ulah Baraceo!
-
Jabar Darurat Bullying: Di Bekasi Korban Sampai Diamputasi, Di Sukabumi Patah Tulang
-
Sekolah Rusak, Puluhan Siswa SD di Bantargebang Belajar di Tenda Darurat
-
Naik Angkot Siang Bolong, Bapak-bapak di Depok Pamer Alat Kelamin ke Penumpang Wanita
-
Aneh Banget! Baru Sehari Dibersihkan, Pantai Loji Sukabumi Kembali Dipenuhi Sampah
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Bupati Sleman Akui Pahit, Sakit, Malu Usai Diskominfo Digeledah Kejati DIY Terkait Korupsi Internet
- Akal Bulus Dibongkar KPK, Ridwan Kamil Catut Nama Pegawai Demi Samarkan Kepemilikan Kendaraan
- Pemain Keturunan Purwokerto Tiba di Indonesia, Diproses Naturalisasi?
Pilihan
-
Ribut-ribut Soal Ijazah Jokowi, Luhut: Kontribusi Kau Buat Negara Apa?
-
5 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Terupdate Juli 2025
-
Trump Beri Tarif 19 Persen, Luhut: Pengusaha Vietnam dan Taiwan Mau Relokasi Pabrik ke RI
-
5 Rekomendasi HP Murah Layar Lengkung, Tampilan Mewah Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Cengkeram Jalanan, Daftar 4 Sepatu Lari Eiger yang Siap Tembus Trek dengan Nyaman
Terkini
-
Rekomendasi Facial Wash Tanpa Busa (No-Foam) yang Aman untuk Kulit Sensitif
-
5 Rekomendasi Alas Bedak di Bawah Rp30 Ribu yang Ampuh Atasi Wajah Berminyak
-
Swiss-Belresidences Kalibata Gelar Perayaan Hari Kebaya Nasional Bersama IWAPI DPC Jakarta Timur
-
Kulit Kering dan Tanda Penuaan? Ini 4 Rekomendasi Night Serum untuk Mengatasinya
-
Rotasi Besar-besaran di Polda Metro Jaya! 13 Kapolsek Diganti