Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno | Faqih Fathurrahman
Jum'at, 29 Desember 2023 | 18:55 WIB
Bidik layar arus lalu lintas Gerbang Tol Cikupa, Tangerang. [Tangkapan layar akun twitter NTMC POLRI]

SuaraJakarta.id - Warga Jakarta nampaknya telah meninggal Ibukota menjelang pergantian tahun baru 2023-2024.

Hal itu terpantau dari kondisi arus lalu lintas di sejumlah ruas jalan. Salah satunya di ruas jalan Tol Dalam Kota, KM 07.

Berdasarkan tangkapan kamera pengawas atau CCTV yang dibagikan dalam akun twitter atau X NTMC Polri @NTMCLantasPolri, dari arah Cawang menuju Semanggi maupun sebalilnya terlihat lancar

“16.55 Situasi arus lalu lintas di ruas Tol Dalam Kota dari Semanggi menuju arah Cawang maupun arah Tomang terpantau lancat,” cuit akun tersebut, dikutip Jumat (28/12/2023).

Baca Juga: Tabrak Pembatas Jalan, Sedan Mazda 6 Terbakar Di Tol Becakayu

Sementara antrean panjang justru terjadi di Gerbang Tol Cikupa yang mengarah ke Jakarta masih terpantau ramai lancar.

“16.36 WIB, situasi lalin GT Cikupa arah ke Jakarta ramai lancar, ke arah Merak sedang lancar. Tetap konsentrasi dalam berkendara,” cuit akun tersebut.

Sementara itu, pantauan Suara.com Jalan Kebagusan Raya, Jagakarsa terpantau ramai lancar.

Para pengendara lebih mengurangi kecepatan mereka lantaran jalanan yang basah pasca diguyur hujan.

Baca Juga: Tampang Para Pemobil Mewah Lawan Arah Di Tol Desari, Diganjar Sanksi Tilang

Load More