SuaraJakarta.id - PT Bank Mandiri (Persero) Tbk terus memperkuat konsistensi sebagai mitra finansial utama bagi para pebisnis melalui berbagai inovasi digital maupun program untuk para nasabah setianya. Salah satunya adalah acara tahunan Kongsi-Kongsi 2024, program unggulan sekaligus apresiasi bagi para nasabah pebisnis yang kembali digelar di tahun ini.
SVP Retail Deposit Product and Solution Bank Mandiri, Evi Dempowati menjelaskan, program Kongsi-Kongsi ini selalu menghadirkan hal yang berbeda tiap tahunnya. Pada rangkaian Kongsi-Kongsi tahun ini, Korporasi menawarkan berbagai kegiatan menarik seperti bincang bisnis, special penukaran Livin’poin, dan lelang hadiah menggunakan Livin’poin yang dikumpulkan dari transaksi dan pengendapan dana.
Evi juga menambahkan, hal yang berbeda pada Kongsi-Kongsi tahun ini adalah dengan semangat tumbuh bersama dan memanfaatkan aset jaringan bisnis yang kuat, Bank Mandiri juga akan memfasilitasi koneksi bisnis antar nasabah yang dapat dimanfaatkan untuk menjalin kemitraan serta pengembangan bisnis nasabah kedepannya.
Hingga akhir Juni 2024 lebih dari 4 (empat) juta nasabah pebisnis aktif dengan total transaksi 140 juta atau tumbuh 51% secara year on year (YoY) dan nilai transaksi Rp1.028 triliun, tumbuh 27% secara YoY.
Baca Juga: Konsisten Dorong Inklusi Keuangan, Bank Mandiri Ajak Pelajar SLB Pangudi Luhur Sadar Finansial
"Program Kongsi-Kongsi tahun ini akan diadakan sebanyak 12 kali, baik secara online maupun offline, dan akan melibatkan lebih dari 2.000 nasabah pebisnis dari seluruh Indonesia," ujar Evi dalam keterangan resminya, Rabu (24/7). Rangkaian Kongsi-Kongsi 2024 diawali dengan acara online yaitu Bincang Bisnis yang menghadirkan salah satu nasabah terbaik Bank Mandiri yaitu Linda Anggrea, owner Buttonscarves dengan tema "Berani 'Jual Mahal' dan Go International ala Buttonscarves".
Nasabah juga diberikan kesempatan khusus untuk dapat menukarkan Livin’poinnya melalui lelang poin atau special redemption untuk mendapatkan hadiah menarik mulai dari e-Voucher, smartphone Samsung, Apple Watch, hingga logam mulia 100 gram.
Bank Mandiri senantiasa akan terus melakukan inovasi digital yang berfokus pada kebutuhan customer baik melalui super app Livin’ by Mandiri yang terus mengembangkan berbagai fitur menarik seperti tabungan multicurrency untuk mempermudah transaksi nasabah di luar negeri menjadi bebas konversi, Livin’ investasi, Livin’ Sukha, transfer valas, dan beragam fitur lainnya.
Selain itu, bank berlogo pita emas ini turut mengembangkan super platform Kopra by Mandiri untuk nasabah korporasi yang mampu memberikan solusi end to end untuk kebutuhan transaksi nasabah, serta layanan kantor cabang yang terintegrasi melalui smart branch.
Di akhir sambutannya Evi menambahkan, program Kongsi-Kongsi diharapkan tidak hanya memperkuat ekosistem bisnis antar nasabah Bank Mandiri, tetapi juga memacu peningkatan transaksi nasabah pebisnis di Bank Mandiri.
Baca Juga: Tekan Emisi Perusahaan, Bank Mandiri Serius Terapkan Digital Carbon Tracking
"Kami ingin memastikan bahwa setiap nasabah pebisnis mendapatkan manfaat maksimal dari berbagai layanan dan program yang kami tawarkan," pungkas Evi.
Berita Terkait
-
Konsisten Terapkan Prinsip ESG untuk Bisnis Berkelanjutan, BRI Raih 2 Penghargaan Internasional
-
UMK Academy Berikan Begitu Banyak Manfaat Bagi UMKM, Termasuk Kirim Produk Go Global!
-
Mau Buka Bisnis Rumahan, Ini Pilihan Pinjaman Modal Usaha Untuk Ibu Rumah Tangga
-
Produk UMKM Bisa Go Global Lewat Pertamina UMK Academy
-
Karier dan Bisnis Najwa Shihab, Heboh Rumor Masuk Radar Kabinet Prabowo Gegara Sikap Diam
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Penjualan Mainan Pasar Gembrong Merosot hingga 90 Persen, Pedagang Salahkan Pemerintah
-
Pemprov DKI Ingatkan Pendatang Baru Tak Bisa Langsung Dapat Bansos, Harus Tinggal 10 Tahun Dulu
-
Jakarta Tak Sepi Lebaran Ini, Bang Doel Ungkap Hikmah Tak Terduga
-
Pramono Teken Pergub Syarat PPSU: Cukup Ijazah SD, Kontrak Kerja Tiap 3 Tahun
-
Baru Tempati Rumah Dinas, Pramono Curhat Jatuh dari Sepeda Sampai Pelipis Luka