SuaraJakarta.id - Ketua Pembina Persik Hanindhito Himawan Pramana menyaksikan secara langsung laga persahabatan antara Persik melawan Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya pada Minggu (14/8/2024).
Sebagaimana diketahui, Mas Dhito, sapaan akrabnya, dikenal sebagai sosok yang fanatik dalam mengikuti perkembangan sepak bola Indonesia. Kali ini melalui unggahan stori Instagram pribadinya, Mas Dhito menunjukkan kecintaannya terhadap klub kebanggaan masyarakat Kediri, Persik Kediri.
“Harusnya malem ini nemenin ibu @erianiannisa di Kediri, tapi apa daya hati meronta-ronta kangen bola,” kata Mas Dhito, melalui akun Instagram pribadi @dhitopramono.
Sementara, laga yang digelar pada Minggu pukul 15.30 WIB dengan tajuk Launching Team Persebaya Surabaya tersebut, Persik Kediri harus mengakui keunggulan tim tuan rumah Persebaya dengan kedudukan akhir 2-0.
Menanggapi hal ini, Pelatih Persik Marcelo Rospide menyebut, pertandingan tersebut merupakan masih dalam masa persiapan bagi tim berjuluk Macan Putih. Terlebih, Persik hanya memiliki waktu persiapan cukup pendek menjelang Liga 1 Indonesia bergulir.
Meski demikian, menurut pelatih asal Brasil tersebut, Persik Kediri mampu tampil impresif selama 2x45 menit. Ditandai dengan dominan dalam menguasai bola selama pertandingan.
“Saya pikir, kami menguasai bola sangat baik, dimana kebanyakan dalam waktu pertandingan kita lebih menguasai bola dibanding lawan,” ungkapnya.
Lebih lanjut, dengan materi pemain yang lebih matang dibanding musim lalu, Marcelo meyakini Bayu Otto dan kawan-kawan bisa cepat beradaptasi untuk mendongkrak performa tim dalam mengarungi musim kasta tertinggi sepak bola tanah air.
“Kita punya materi yang jauh lebih bagus dibanding musim lalu. Demikian kita punya target tersendiri bagaimana kita selesaikan liga di posisi yang lebih dibanding musim lalu,” harap Marcelo.
Baca Juga: Pesan Mas Dhito Bagi Gen Z: Jangan Sampai Luntur Pemahaman Jurnalistik
Adapun, Persik Kediri dalam waktu dekat bakal melakoni laga perdana di Liga 1 Indonesia 2024/2025 menjamu Bali United di Stadion Brawijaya Kediri pada Minggu 11 Agustus 2024 mendatang.
Berita Terkait
-
Mbak Cicha Dorong Tingkat Kepercayaan Diri Pelajar melalui Festival Anak Sholeh
-
Mas Dhito Dapatkan Surprise Ultah dari Ribuan Guru
-
Perdana Digunakan Latihan Persik, Mas Dhito Sebut Perencanaan Tahap 2 Stadion GDJ Selesai Agustus
-
Mas Dhito Sebut Rokok Ilegal Merugikan Negara
-
Resmi Dibuka, Mas Dhito Ajak Masyarakat Rawat Jembatan Jongbiru
Terpopuler
- Belajar dari Tragedi Bulan Madu Berujung Maut, Kenali 6 Penyebab Water Heater Rusak dan Bocor
- Penampakan Rumah Denada yang Mau Dijual, Lokasi Strategis tapi Kondisinya Jadi Perbincangan
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- Reaksi Kocak Amanda Manopo Ditanya Malam Pertama Usai Menikah: Kita Coba Hari Ini
Pilihan
-
Warisan Utang Proyek Jokowi Bikin Menkeu Purbaya Pusing: Untungnya ke Mereka, Susahnya ke Kita!
-
Tokoh Nasional dan Kader Partai Lain Dikabarkan Gabung PSI, Jokowi: Melihat Masa Depan
-
Proyek Rp65 Triliun Aguan Mendadak Kehilangan Status Strategis, Saham PANI Anjlok 1.100 Poin
-
Pundit Belanda: Patrick Kluivert, Alex Pastoor Cs Gagal Total
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
Terkini
-
Isu BPA di Galon Air Dipatahkan: Pakar Pastikan Aman untuk Semua, Termasuk Ibu Hamil
-
Kapan Bantuan Subsidi Upah Tahap 2 Cair? Ini Penjelasan Menaker
-
41 Napi Jakarta Berisiko Tinggi Dibuang ke Nusakambangan, Ini Alasannya
-
Rezeki Awal Minggu: Klaim DANA Kaget Rp336 Ribu Sekarang, Semua Bisa Dapat
-
Industri Tekstil Nasional di Ujung Tanduk? Pengusaha Minta Tolong ke Purbaya