SuaraJakarta.id - Ketua Tim Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) nomor urut 3 dalam Pilkada Jakarta, Pramono Anung-Rano Karno, Lies Hartono alias Cak Lontong mengatakan, pihaknya menang hampir di setiap kecamatan Jakarta.
Hal itu berdasarkan hasil rekapitulasi dari formulir D yang ada di 44 kecamatan Jakarta.
"Saya sebutkan ya, untuk paslon nomor tiga, 2.183.239 suara. Sama dengan 50,07 persen,” kata Cak Lontong, di Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (3/12/2024).
"Sedangkan paslon satu memperoleh suara 1.718.160 suara, sama dengan 39,40 persen. Paslon dua, 459.230 suara atau sama dengan 10,53 persen,” tambahnya.
Baca Juga: Siasat Carlos Pena Hadapi Jadwal Padat Persija di Bulan Desember
Dari hasil rekapitulasi formulir D, Paslon Pramono-Rano, kata Cak Lontong unggul merata di tiap kecamatan yang ada di Jakarta.
Pramono-Rano, unggul di dua kecamatan, dari dua kecamatan di kepulauan seribu. Kemudian di wilayah Jakarta Utara, Pramono-Rano unggul di 5 kecamatan, dari 6 kecamatan yang ada.
"Untuk Jakarta Barat, unggul di seluruh kecamatan, total ada delapan kecamatan,” jelas Cak Lontong.
Di Jakarta Pusat, Pramono-Rano juga unggul diseluruh kecamatan, dengan total delapan kecamatan.
Kemudian di Jakarta Selatan Pramono-Rano unggul di seluruh kecamatan dari total 10 kecamatan. Selanjutnya, di Jakarta Timur Pasangan 03 unggul di 9 kecamatan dari 10 kecamatan.
Baca Juga: Dapat Perhatian Khusus dari STY, Wonderkid Persija: Mungkin Pelatih Percaya pada Saya
“Jadi Paslon 03 Mas Pram dan Bang Doel unggul di 42 kecamatan dari total 44 kecamatan se-DKI Jakarta,” ujar Cak Lontong.
Berita Terkait
-
Publik Lebih Percaya Pemadam Kebakaran, Pramono Anung: Suami Istri Berantem? Damkar
-
Pramono Anung Tak Tahu Awalnya Dijadwalkan Gowes di JLNT Casablanca: Saya Kan Peserta
-
Dikritik Komunitas Pesepeda, Gubernur DKI Pramono Anung Batal Gowes di JLNT Casablanca
-
PSI Ungkap Masalah Baru Bank DKI: Bantuan KJP Plus Tak Bisa Dipakai Beli Keperluan Pendidikan
-
Pramono Ajak Gowes 400 Pesepeda Sabtu Pekan Ini, Tutup Jalan hingga Naik JLNT
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu
-
Bukan Sekadar Mal, Konsep Unik Ini Ubah Cara Orang Nongkrong di Gading Serpong
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya
-
Bongkar Muat Biang Kerok Macet Parah di Tanjung Priok! Polisi Siapkan Jalur Alternatif