SuaraJakarta.id - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi DKI Jakarta secara resmi menetapkan Pramono Anung dan Rano Karno sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta melalui rapat paripurna yang diselenggarakan hari ini.
"Secara resmi kami menetapkan saudara Pramono Anung Wibowo dan saudara Rano Karno sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Daerah Khusus Jakarta periode 2025-2030 dengan perolehan suara sebanyak 2.183.239 atau 50,07 persen dari total suara sah," kata Ketua DPRD DKI Jakarta Khoirudin di Jakarta, Selasa (14/1/2025) seperti dimuat ANTARA.
Khoirudin mengatakan, penetapan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur diperoleh berdasarkan hasil total suara sah yang masuk ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi DKI Jakarta.
Dalam rapat paripurna tersebut, Khoirudin juga menjelaskan, selanjutnya DPRD Provinsi DKI Jakarta akan bersurat kepada Presiden Prabowo Subianto melalui Menteri Dalam Negeri (Mendagri) untuk mendapatkan penetapan pasangan Pramono Anung dan Rano Karno menjadi pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta Tahun 2025-2030.
Dia menilai, suara-suara yang masuk ke KPU DKI Jakarta pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) merupakan bukti nyata dari partisipasi aktif masyarakat Jakarta dalam proses pemilihan kepala daerah yang telah berjalan lancar, aman, dan damai.
"Kami juga mengucapkan selamat kepada pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta terpilih. Semoga amanah yang diberikan masyarakat Jakarta dapat dijalankan dengan sebaik baiknya. Serta mampu membangun perubahan positif yang nyata bagi kemajuan Jakarta," ujar Khoirudin.
Dia berpesan, meski tantangan yang akan dihadapi tidak ringan, namun dengan komitmen dan kerja keras serta sinergi antara eksekutif dan legislatif maka dirinya yakin Jakarta dapat menjadi kota yang lebih maju bagi seluruh masyarakat Jakarta.
Berita Terkait
Terpopuler
- RESMI! PSSI Tolak Pemain Keturunan ini Bela Timnas Indonesia di Ronde 4
- 5 Mobil Bekas 60 Jutaan Muat Banyak Keluarga, Bandel dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- Jangan Lewatkan Keseruan JCO Run 2025, Lari Sehat sambil Dapat Promo Spesial BRI
- 21 Kode Redeem FF Hari Ini 23 Juli 2025, Kesempatan Klaim Bundle Player Squid Game
- Harga Mitsubishi Destinator Resmi Diumumkan! 5 Mobil Ini Langsung Panik?
Pilihan
-
Gawat! Mayoritas UMKM Masih Informal, Pemerintah Turun Tangan Selamatkan Ekonomi Daerah!
-
Kapan Final Piala AFF U-23 2025 Timnas Indonesia U-23 vs Vietnam?
-
Menang Adu Penalti, Timnas Indonesia U-23 Lolos Final!
-
Sama Kuat! Timnas Indonesia U-23 vs Thailand Berlanjut ke Extra Time
-
Mimpi Buruk Timnas Indonesia U-23 Itu Bernama Yotsakorn Burapha
Terkini
-
Transaksi QRIS Antar Negara via Livin by Mandiri Tumbuh 3 Kali Lipat, Mudahkan Nasabah
-
DJKI Menyatakan Streaming Pribadi Tidak Sah untuk Ruang Publik Komersial
-
Rekomendasi Aloe Vera Gel Murah dan Serbaguna untuk Perawatan Harian
-
Rekomendasi Cat Jotun untuk Kamar Mandi: Tahan Air, Anti Jamur, dan Mudah Dibersihkan
-
Makeup Tahan 16 Jam? Ini 5 Bedak Andalan untuk Pesta, Dijamin Bebas Kilap Seharian