SuaraJakarta.id - Kepolisian Sektor (Polsek) Koja Polres Metro Jakarta Utara menyatakan aksi tawuran antarpemuda di Jalan Jampea Kelurahan Lagoa Kecamatan Koja, Jakarta Utara, Senin (13/1/2025) malam diduga akibat penyerangan kelompok bersenjata tajam (bersajam) ke kelompok lainnya.
"Tawuran ini berawal dari rombongan orang tidak dikenal (OTK) mengendarai beberapa sepeda motor sekitar 20 orang membawa senjata tajam, tiba-tiba masuk ke Jalan Lagoa dekat lokasi tawuran," kata Kanit Reskrim Polsek Koja AKP Alex Chandra di Jakarta, Selasa (14/1/2025) seperti dimuat ANTARA.
Ia mengatakan warga di Jalan Lagoa melihat para pelaku dan berusaha membubarkan kelompok bersenjata tajam ini sempat dilawan oleh warga setempat.
Karena perlawanan tersebut, lanjutnya, akhirnya tawuran antarwarga Lagoa dengan sekelompok orang tak dikenal pecah di Jalan Jampea.
Tak selang beberapa lama, warga bersama polisi dari Polsek Koja langsung membubarkan tawuran itu.
Sekelompok orang tak dikenal yang bersenjata tajam itu pun langsung berlari ke arah Tanjung Priok tepatnya ke Jalan Enggano Tanjung Priok, Jakarta Utara.
“Kami sudah melakukan pengejaran tapi para pelaku berhasil melarikan diri. Kami terus melakukan penyelidikan terhadap aksi tersebut," kata dia.
Menurut dia, meski tak ada korban jiwa, aksi tawuran ini membuat cemas para pengendara di jalan tersebut karena jalan Jampea sempat ditutup dan para pengendara tak berani melintas karena aksi tawuran ini.
Baca Juga: Ryo Matsumura Lebih Percaya Diri Jelang Persija Hadapi Persita
Berita Terkait
Terpopuler
- RESMI! PSSI Tolak Pemain Keturunan ini Bela Timnas Indonesia di Ronde 4
- Jangan Lewatkan Keseruan JCO Run 2025, Lari Sehat sambil Dapat Promo Spesial BRI
- 5 Mobil Bekas 60 Jutaan Muat Banyak Keluarga, Bandel dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 21 Kode Redeem FF Hari Ini 23 Juli 2025, Kesempatan Klaim Bundle Player Squid Game
- Akhirnya Jokowi Mau Tunjukkan Ijazah Asli, Tapi Kenapa Diperiksa di Solo, Bukan Jakarta?
Pilihan
-
Hasil Babak Pertama: Buang Peluang, Timnas Indonesia U-23 Masih Tertahan
-
Berubah Lagi! Ini Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 vs Thailand
-
Menko Airlangga: Perang Thailand-Kamboja Belum Jadi Ancaman Ekonomi RI, Tapi Tetap Waspada!
-
Fenomena 'Rojali' Hantui Mal: BPS Ungkap Kelas Rentan Tercekik, Orang Kaya Ikut 'Ngerem' Belanja!
-
Termasuk Abraham Samad, Jokowi Ungkap Alasan 12 Orang Dilaporkan ke Polisi
Terkini
-
Transaksi QRIS Antar Negara via Livin by Mandiri Tumbuh 3 Kali Lipat, Mudahkan Nasabah
-
DJKI Menyatakan Streaming Pribadi Tidak Sah untuk Ruang Publik Komersial
-
Rekomendasi Aloe Vera Gel Murah dan Serbaguna untuk Perawatan Harian
-
Rekomendasi Cat Jotun untuk Kamar Mandi: Tahan Air, Anti Jamur, dan Mudah Dibersihkan
-
Makeup Tahan 16 Jam? Ini 5 Bedak Andalan untuk Pesta, Dijamin Bebas Kilap Seharian