SuaraJakarta.id - Suku Dinas Kesehatan (Sudinkes) Jakarta Pusat mengingatkan masyarakat untuk melakukan pemberantasan nyamuk (PSN) secara mandiri untuk mencegah berjangkitnya demam berdarah dengue (DBD) yang kerap terjadi selama musim hujan.
"Selain PSN secara mandiri, masyarakat juga harus melakukan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS)," kata Kepala Sudinkes Jakarta Pusat Rismasari di Jakarta, Senin (20/1/2025).
Risma mengatakan untuk mencegah DBD masyarakat perlu menggencarkan PSN secara mandiri, karena dengan langkah tersebut dapat mencegah berkembangbiak nyamuk aedes aegypti yang menyebabkan demam berdarah.
Sudinkes Jakpus kata Risma, terus memberikan edukasi dan sosialisasi bagi warga supaya bisa melakukan PSN secara mandiri.
Tidak hanya itu Risma juga mengimbau agar masyarakat melaksanakan 3M plus di rumah masing-masing guna mencegah DBD.
"3M Plus itu meliputi menguras, menutup dan mengubur plus gerakan satu rumah satu juru pemantau jentik atau relawan pemantau jentik (jumantik) secara berkesinambungan," kata dia.
Ia menambahkan bahwa selama 2024 kasus DBD di Jakarta Pusat menjangkit lebih dari 1.200 warga dengan kematian lima orang di Kemayoran, Johar Baru dan Tanah Abang.
Kasus terbanyak di Kecamatan Kemayoran 301 kasus, Johar Baru (192), Cempaka Putih (164), Tanah Abang (117), Sawah Besar (115), Menteng (115), Senen (96) dan Gambir sebanyak 25 kasus.
"Jumlah kasus Januari sampai Desember 2024 sebanyak 1.200 lebih," kata dia.
Baca Juga: Persija Libas Persita 2-0, Carlos Pena: 28 Ribu Suporter di JIS Serasa 50 Ribu Orang
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Cek Fakta: Pesawat Raksasa Milik Rusia Datang ke Aceh Membawa Bantuan, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Benarkah Megawati dan Puan Beri Peringatan ke Purbaya Jika Tidak Sejalan dengan DPR?
-
JKT Fit Block Party Ubah Lintasan Lari Jadi Panggung Mode
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri