SuaraJakarta.id - Pelita Jaya Jakarta memetik kemenangan ketika bermain melawan Tangerang Hawks Basketball pada pertandingan Matchweek 6 Indonesia Basketball League (IBL) 2025 di Indoor Sports Center, Kabupaten Tangerang, pada Kamis (13/2/2025) malam.
Pada pertandingan sebelumnya, Pelita Jaya menelan kekalahan atas Hangtuah Jakarta dengan skor 81-74 pada Rabu (12/2). Namun, mereka kembali membangun kepercayaan diri dengan mencuri poin di kandang Hawks dengan skor 75-97.
Penampilan apik Kevin Ornell Chapman McDaniels memberikan pengaruh cukup besar terhadap skuad Pelita Jaya. Dimana dia berhasil mencatatkan 22 poin.
Sementara itu, dari pemain tim Tangerang Hawks Stephaun B Branch mencatat 17 poin. Sementara itu, Jarred Shaw menambahkan 14 poin, Chris Bryant 11 poin, dan Ebrahim Lopez Enguio 10 poin.
Pada awal laga, Pelita Jaya langsung tancap gas untuk meninggalkan tim tuan rumah dengan skor 42-47 hingga turun minum. Meski demikian Hawks sempat memperkecil ketertinggalan dengan melakukan permainan kolektif, dan tidak lagi bergantung pada serangan one-on-one oleh Stephaun Branch.
Hawks unggul 22-18 di kuarter pertama, sehingga mereka bisa mendekat lima poin (42-47) saat turun minum. Sementara akurasi tembakan Pelita Jaya turun jadi 30,4 persen, dengan tujuh kali tembakan masuk dari 23 percobaan di kuarter kedua.
Selanjutnya, memasuki babak kedua perlawanan Tangerang Hawks seakan terhenti, yang mana pada pertengahan kuarter, S Branch terpaksa dikeluarkan dari permainan (ejected) karena melakukan tindakan berlebih.
Dalam pertandingan Matchweek 6 IBL 2024, Hawks terpaksa menelan kekalahan kedua beruntun yang membuat mereka kini memiliki rekor (4-4).
Berdasarkan statistik IBL, klasemen sementara Indonesian Basketball League, tim Pelita Jaya Jakarta menduduki peringkat 11 dengan raihan sembilan poin, sementara itu Tangerang Hawaks berada di posisi ke tujuh dengan poin 12. (ANTARA)
Baca Juga: Ada Laga Panas Persija vs Persib, Berikut Jadwal Pekan ke-23 BRI Liga 1
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 5 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Coverage Terbaik Untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp50 Ribuan
Pilihan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
Terkini
-
NHM dan Pemerintah Bahas Adendum ANDAL untuk Perkuat Tata Kelola Lingkungan Berkelanjutan
-
Bank Mandiri Akselerasi Industri Kopi Nasional Lewat Jakarta Coffee Week 2025
-
Gajian Tambahan Hari Ini? Rebutan DANA Kaget GRATIS Sekarang
-
HP Turis Rusia Tertinggal di Taksi, Polres Kepulauan Seribu Gercep! Begini Kronologinya...
-
Jangan Sampai Kehabisan, 4 Link DANA Kaget Siap Diburu, Total Rp235 Ribu