Scroll untuk membaca artikel
Reky Kalumata
Rabu, 12 Maret 2025 | 17:18 WIB
Pesepak bola Persija Jakarta Gustavo Almeida Dos Santos melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang PSIS Semarang saat pertandingan Liga 1 di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, Banten, Rabu (5/3/2025). Persija Jakarta menang atas PSIS Semarang dengan skor 2-0. ANTARA FOTO/Galih Pradipta/agr

SuaraJakarta.id - Hasil minor saat menjamu Arema FC dalam laga lanjutan Liga 1 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi (9/3/2025), tak lepas dari tereduksinya kekuatan Persija Jakarta akibat hukuman dua kartu merah.

Kartu merah pertama didapat Maciej Gajos karena melanggar Achmad Maulana pada menit ke-22. Gustavo Almeida menyusul pada menit ke-34 usai menekel Gildson Pablo. Alhasil, Persija harus bermain dengan sembilan pemain sejak menit ke-35.

Itu merupakan kekalahan kandang perdana Macan Kemayoran sepanjang musim ini. Gustavo secara jantan mengakui kesalahannya dan sadar tindakannya tersebut merugikan tim

Pesepak bola Persija Jakarta Gustavo Almeida Dos Santos melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang PSIS Semarang saat pertandingan Liga 1 di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, Banten, Rabu (5/3/2025). Persija Jakarta menang atas PSIS Semarang dengan skor 2-0. ANTARA FOTO/Galih Pradipta/agr

“Pertama, saya ingin mengucapkan permintaan maaf untuk semua pemain dan suporter. Kedua, saya meminta maaf kepada Pablo atas insiden yang terjadi. Saya tidak pernah bermaksud untuk menyakiti lawan,” ucap Gustavo seperti dikutip dari laman Persija.id

Baca Juga: ASN Pemprov Jakarta Dilarang Mudik Pakai Kendaraan Dinas, Pelanggar akan Diberi Sanksi

Ia pun berjanji akan belajar banyak dari insiden itu dan berambisi untuk berkontribusi lebih besar untuk tim masih konsisten membara.

"Saya akan belajar dari kesalahan yang saya buat dan saya akan kembali dengan lebih kuat untuk membantu rekan satu tim saya,” ujarnya lagi.

Sementara itu, Gustavo dan Gajos dipastikan absen di laga terdekat, yaitu saat Persija menghadapi tuan rumah Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, Madura (6/4/2025).

Hasil imbang tersebut membuat Persija menduduki posisi keempat klasemen sementara BRI Liga 1 dengan 43 poin. Tim kesayangan Jakmania itu tidak boleh kalah lagi jika mau bersaing di papan atas klasemen.

Baca Juga: Satpol PP Jaring Belasan PSK di RTH Tubagus Angke dan Gang Royal Jakarta Barat

Load More