Scroll untuk membaca artikel
Reky Kalumata
Senin, 17 Maret 2025 | 15:14 WIB
Ilustrasi mayat bayi. [Antara]

SuaraJakarta.id - Sesosok jasad bayi ditemukan di sebuah lahan kosong yang terletak di Jalan Belah Kapal, RT 001 RW 014, Kelurahan Kalibaru, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, pada Minggu (16/3/2025) sore. Penemuan tersebut menggegerkan warga sekitar dan langsung ditangani oleh pihak kepolisian.

Menurut keterangan resmi dari Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Polisi Ade Ary Syam Indradi, penemuan jasad bayi berawal saat seorang saksi berinisial K (14) sedang bermain di area tersebut sekitar pukul 17.30 WIB.

Saksi, yang sedang berada di lokasi kejadian (TKP), melihat sebuah patok kayu dan juga gundukan tanah yang mencurigakan. Ia pun menggali gundukan tanah tersebut dengan menggunakan kayu.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol. Ade Ary Syam Indradi. ANTARA/Ilham Kausar

“Karena penasaran, saksi menggalinya menggunakan kayu dan terkejut ternyata didalamnya terdapat mayat bayi berjenis kelamin laki-laki,” jelas Kombes Ade Ary seperti dimuat ANTARA

Baca Juga: Bos Persija Bersyukur Laga Lawan Persebaya dan Semen Padang Bisa Dihadiri Penonton

Saksi yang panik langsung meminta pertolongan kepada warga sekitar. Setelah itu, warga setempat segera menghubungi Polsek Cilincing untuk melaporkan penemuan tersebut.

"Usai menemukan jasad bayi tersebut, saksi meminta tolong warga sekitar. Selanjutnya warga menghubungi Polsek Cilincing," kata Ade Ary

Pihak kepolisian yang tiba di lokasi kemudian melakukan identifikasi awal terhadap jasad bayi yang ditemukan. Berdasarkan keterangan saksi, jasad bayi laki-laki tersebut ditemukan dengan dibungkus dengan sebuah kaos berwarna hitam.

Dia juga menambahkan untuk saat ini, kasus tersebut ditangani oleh Polsek Cilincing Polres Metro Jakarta Utara.

Kasus ini menjadi perhatian publik karena selain memprihatinkan, juga menyisakan banyak pertanyaan mengenai motif di balik pembuangan jasad bayi tersebut. Polisi pun terus menggali informasi dari saksi dan warga setempat guna mengungkap kasus tersebut.

Baca Juga: Pelatih Persija Doakan Rizky Ridho dan Ferarri Berikan Terbaik untuk Timnas Indonesia

Warga Tangkap Pencuri Motor di Koja

Load More