SuaraJakarta.id - Dinas Perhubungan DKI Jakarta akan mengantisipasi titik tempat wisata pada hari kedua Lebaran 2025.
“Besok, mulai 1 April, harus kita antisipasi beberapa lokasi wisata Jakarta seperti Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Ragunan, Kota Tua, Monas, Ancol, juga di kawasan PIK (Pantai Indah Kapuk),” kata Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo saat dijumpai di Jakarta, Senin (31/3).
Syafrin mengatakan, pada saat itu diprakirakan akan ramai dikunjungi masyarakat.
Untuk itu, kata Syafrin, Dinas Perhubungan DKI Jakarta bekerjasama dengan kepolisian dan TNI untuk melakukan manajemen rekayasa lalu lintas.
“Seperti contoh di kawasan Ragunan, nanti akan diterapkan satu arah pada jam enam pagi sampai dengan jam 10, itu masuk ke Ragunan ke arah Selatan. Sore, hari itu juga akan diterapkan sistem satu arah keluar Ragunan ke arah TB Simatupang,” kata Syafrin sebagaimana dilansir Antara.
Sementara itu, Syafrin mengatakan manajemen rekayasa lalu lintas di tempat wisata lainnya bersifat situasional.
“Seperti contoh di Ancol, begitu ada kepadatan kita akan melakukan pengaturan bagaimana akses masuk dan keluar tol itu dilakukan pembatasan," katanya.
Tetapi itu, kata dia, sifatnya situasional melihat kondisi di lapangan.
Demikian pula halnya yang di kawasan PIK, sebagai destinasi wisata baru.
Baca Juga: Air Mata Bang Doel Pecah di Lebaran Betawi: Tradisi Potong Kebo yang Hilang Kini Kembali
"Begitu ada libur nasional, libur panjang, biasanya kawasan PIK akan sangat padat pengunjung,” kata Syafrin.
Dia berharap, masyarakat dapat menyesuaikan kondisi tersebut dan mengambil jalur alternatif apabila pada saat diberlakukan sistem satu arah di lokasi tersebut.
Lebih lanjut, Syafrin mengatakan, selama libur Lebaran, Dishub DKI Jakarta mengerahkan sebanyak 2.800 tugas.
“Tentu kita bersama-sama dengan kepolisian dan TNI. Juga ada rekan-rekan dari Satpol PP,” kata Syafrin.
TPU Karet Bivak Penuh di Hari Lebaran Pertama
Sementara itu, situasi arus lalu lintas di sekitar Tempat Pemakaman Umum (TPU) Karet Bivak, Jakarta Pusat padat karena banyaknya peziarah saat Lebaran, Senin (31/3).
Berita Terkait
-
Air Mata Bang Doel Pecah di Lebaran Betawi: Tradisi Potong Kebo yang Hilang Kini Kembali
-
Margasatwa Ragunan Bidik 600.000 Pengunjung Pada Libur Lebaran 2025
-
Ganjil-Genap di Jakarta Ditiadakan Selama Libur Lebaran
-
Taman Mini Indonesia Indah Targetkan 120 Ribu Pengunjung Selama Libur Lebaran 2025
-
Polisi Imbau Pemudik Bermotor yang Bawa Anak Perbanyak Istirahat
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
7 Fakta Mengejutkan OTT Pegawai Pajak Jakut, Pajak Rp59 Miliar Diduga Diatur
-
8 Mobil Bekas di Bawah Rp150 Juta untuk Modifikasi, Biaya Murah dan Mudah Diubah
-
Cek Fakta: Klaim Purbaya Penyitaan Uang Korupsi Konglomerat, Ini Faktanya
-
Viral Air Sinkhole di Limapuluh Kota Dipercaya Jadi Obat, ESDM Bongkar Fakta Sebenarnya