SuaraJakarta.id - DANA Indonesia menunjukkan komitmennya dalam memberikan perlindungan dan edukasi kepada para pengguna aplikasi dompet digital melalui inisiatif Posko Bantuan Keliling.
Program ini digelar di 15 kota di Indonesia mulai Juni hingga Desember 2025, sebagai bentuk nyata dalam meningkatkan literasi digital sekaligus melindungi konsumen dari risiko penipuan online.
Sebagai aplikasi yang beroperasi secara digital, DANA menyadari bahwa interaksi langsung dengan pengguna tetap menjadi bagian penting dalam membangun kepercayaan.
Hal ini disampaikan oleh Director of Communications DANA Indonesia, Olavina Harahap, saat peluncuran Posko Bantuan Keliling di Jakarta pada Kamis (5/6/2025).
"Kenapa kami hadir dengan Posko Bantuan Keliling? Karena DANA itu sebenarnya adalah aplikasi dan sering berinteraksi dengan pengguna kami melalui aplikasi. Tapi kami sadar banyak juga pengguna yang ingin berbicara langsung dan bertatap muka dengan tim DANA," ujar Olavina.
Inisiatif ini tak hanya soal menghadirkan bantuan teknis, tetapi juga menekankan sisi empati dan keamanan bagi pengguna.
Dengan tagline "Kami datang bukan cuma bawa bantuan, tapi juga bawa rasa aman", DANA ingin menciptakan rasa nyaman dan percaya dalam ekosistem digital Indonesia.
Menjawab Lonjakan Kasus Penipuan Digital
Berdasarkan data dari Indonesia Anti-Scam Center (IASC), hingga pertengahan 2025 tercatat lebih dari 120 ribu keluhan yang dilaporkan masyarakat terkait kasus scam, phishing, hingga pencurian data pribadi.
Baca Juga: THR Instan Jelang Idul Adha: Klaim 5 Saldo DANA Kaget Ini
Fenomena ini menunjukkan bahwa meskipun layanan digital semakin banyak digunakan, pemahaman dan kewaspadaan masyarakat terhadap ancaman siber masih minim.
Melalui Posko Bantuan Keliling, DANA berusaha mengisi celah tersebut dengan memberikan edukasi langsung, responsif, dan solutif.
Tim DANA akan menjelaskan berbagai jenis penipuan digital yang marak terjadi, memberikan tips menjaga akun tetap aman, serta menyampaikan pentingnya tidak membagikan PIN, OTP, atau data pribadi seperti KTP kepada siapa pun.
Edukasi Lapangan Selama 6 Bulan
Program ini akan berjalan selama enam bulan, dari Juni hingga Desember 2025. Dalam rentang waktu tersebut, Posko Bantuan Keliling akan hadir di Jabodetabek, beberapa kota di Jawa Barat, Jawa Timur, hingga Pulau Sumatera.
Pelayanan posko dilakukan setiap hari Kamis dan Jumat, mulai pukul 09.00 hingga 15.00 waktu setempat.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Cek Fakta: Benarkah Purbaya Mau Hapus Dana Desa dan Diganti Subsidi Listrik hingga Sembako?
-
Cek Fakta: Detik-Detik Pesawat ATR Jatuh karena Power Bank Terbakar Viral, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Benarkah China Resmi Tutup Pintu untuk Wisatawan Israel?
-
Ultraverse Festival 2026 Satukan Musik Tanpa Jarak dengan Layanan XL Ultra 5G+
-
Cek Fakta: Purbaya Ungkap Hasil Korupsi Jokowi Disembunyikan di 32 Rekening Asing, Ini Faktanya