Mengintip dari Dekat Persiapan Hotel Yasmin untuk Pasien Covid-19

Hotel Yasmin akan dijadikan tempat khusus pasien Covid-19 yang dalam kategori orang tanpa gelala (OTG).

Rizki Nurmansyah
Rabu, 16 September 2020 | 17:44 WIB
Mengintip dari Dekat Persiapan Hotel Yasmin untuk Pasien Covid-19
Dua orang petugas, Lala dan Lexy, sedang memersiapkan ruang chamber disinfektan untuk digunakan dalam pembukaan Hotel Yasmin khusus untuk pasien Covid-19 OTG, Rabu (16/9/2020). [Suara.com/Ridsha Vimanda Nasution]

"Sudah ada alur prosedurnya untuk para petugas. Kalau saya tugasnya di sini memastikan tempat selalu steril," lanjutnya.

Biarpun terasa berat, Lexy tetap semangat untuk mengemban tugas kemanusiaan ini. Apalagi, kata dia, kondisi ini hanya berlangsung selama tiga bulan saja.

"Saya dari PMI tetap siap saja jalani tugas ini. Ini cuma sampai tiga bulan doang sampai Desember 2020 nanti kok," sebutnya.

Berjemur Diri

Baca Juga:Hore! Pemprov Riau Siapkan Dua Hotel untuk Isolasi Pasien Covid-19

Hotel Yasmin terdiri dari dua gedung, AB dan CD. AB terdiri dari empat lantai kamar bersama dengan fasilitas rooftop di lantai paling atas.

Sementara, gedung CD terdiri dari lima lantai juga bersama roftop paling atas. Bedanya, AB khusus untuk pasien Covid-19, sementara CD untuk umum.

Pantauan Suara.com, perbedaan dua gedung itu juga terlihat dari fasilitasnya. Gedung untuk umum, jelas tidak diragukan karena banyak fasilitas.

Mulai dari loby area tampak banyak sofa hingga tanaman hias yang memperindah ruangan itu. Di sekitar area ini memiliki meja bar panjang sekitar 3,5 meter.

Sedangkan, gedung AB terdapat fasilitas kolam renang yang berada di lantai dasar, dekat pintu masuk. Hanya saja kolam tidak berisikan air.

Baca Juga:Obat Rheumatoid Arthritis & Remdesivir Bisa Kurangi Masa Pemulihan Covid-19

Lala menuturkan, pasien Covid-19 yang menetap di Hotel Yasmin akan selalu diagendakan untuk berjemur diri. Mereka akan berjemur di bawah dekat kolam.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini