Kasat Lantas Polres Metro Bekasi, AKBP Ojo Ruslani membenarkan peristiwa pertengkaran sopir bus vs sopir pribadi itu.
Namun, kata Ojo, kejadian tersebut terjadi pada Jumat (23/10/2020) pekan lalu sekitar pukul 17.15 WIB.
"Iya benar sampai menimbulkan kemacetan panjang, sudah damai ya," kata Ojo saat dikonfirmasi kepada Suara.com, Sabtu (31/10/2020).
Kejadian bermula ketika pengemudi Bus bernomor polisi B-7876-NL yang bernama M Rafi menurunkan penumpang.
Baca Juga:Viral Driver Taksi Online Jadi Korban Penusukan CS Wanita, Diduga Begal
Namun, di belakang terdapat pengemudi yang hendak menyalip dari sisi kiri jalan.
Kendaraan pribadi itu kemudian membanting stir ke kanan untuk menyalip, secara bersamaan mobil bus antar jemput penumpang itu juga beralih ke kanan jalan.
"Nah, pengemudi mobil pribadi itu tidak senang karena merasa tidak diberi jalan, maka kendaraan pribadi tersebut mengejar bis dan setelah didahului kemudian dipotong laju bus tersebut dan pengemudi kendaraan pribadi tersebut turun sambil memukul-mukul pintu bus," jelas Ojo.
Kesal dengan tingkah pengemudi mobil pribadi itu. Rafi keluar dari kendaraannya hingga memukul bagian kap depan mobil.
Rupanya, pemilik kendaraan pribadi tak terima hingga berlari memecahkan kaca spion bus.
Baca Juga:Detik - detik Anggota Geng Moge Aniaya Prajurit TNI di Bukittinggi
"Kasus ini tidak ada pelaporan ke polisi yang artinya sudah selesai," pungkasnya.