SuaraJakarta.id - Dwi Sasono mengaku banyak memperoleh pelajaran hidup setelah dinyatakan bebas dan keluar dari RSKO Cibubur, Jumat (27/11/2020).
Seperti diketahui, aktor berusia 40 tahun itu hampir enam bulan menjalani rehabilitasi di RSKO terkait penyalahgunaan narkoba.
"Banyak ya, ini pelajaran kehidupan yang tidak mungkin saya dapatkan di luar," ujar Dwi Sasono.
"Intinya saya sudah sehat dan saya sudah siap untuk melanjutkan hidup dan bertemu anak-anak saya," sambungnya.
Baca Juga:Perkenalkan Ini 3 Teman Baru Dwi Sasono Usai Bebas dan Keluar dari RSKO
Usai bebas, Dwi Sasono membawa pulang tiga 'teman baru' yang akan dikenalkan kepada keluarganya.
"Saya akan perkenalkan teman baru saya. Ini ada tiga tanaman yang saya tanam di sini. Ini yang saya bawa pulang ini tanaman alpukat, namanya Sunya, Ruri dan Sunyi dalam keheningan," katanya.
![Aktor Dwi Sasono berjalan keluar dari RSKO setelah dirinya bebas usai menjalani masa rehabilitasi selama hampir 6 bulan lamanya akibat kasus narkoba yang menjeratnya di RSKO Cibubur, Jakarta Timur, Jumat (27/11). [Suara.com/Alfian Winanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/11/27/88803-dwi-sasono-suaracomalfian-winanto.jpg)
Dwi Sasono mengungkapkan kegiatan rutin yang dilakukannya selama menjalani rehabilitasi di RSKO Cibubur.
Pria kelahiran Surabaya, Jawa Timur, ini mengaku melakukan kegiatan bercocok tanam dan berolahraga.
Dwi mengatakan tanaman tersebut diberikan oleh seorang pasien yang sudah dianggap sahabat di dalam rumah sakit.
Baca Juga:Bebas, Dwi Sasono Kenalkan Teman Baru dari RSKO
"Karena kegiatan kita ya olahraga, bercocok tanam. Ya intinya saya ingin jaga terus," tutur suami penyanyi Widi Mulia.
Alasan Dwi memilih bercocok tanam karena di lingkungan RSKO mayoritas pasien banyak yang mengonsumsi buah.
"Ya saya pikir tanamannya alpukat masa tanaman ganja lagi yang saya tanem? Di sini kan kita banyak makan buah, alpukat, jeruk, anggur. Tapi kalau anggur cuacanya nggak cocok. Soalnya nggak dingin," paparnya.
![Aktor Dwi Sasono setelah dirinya bebas dari RSKO usai menjalani masa rehabilitasi selama hampir 6 bulan lamanya akibat kasus narkoba yang menjeratnya di RSKO Cibubur, Jakarta Timur, Jumat (27/11). [Suara.com/Alfian Winanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/11/27/73735-dwi-sasono-suaracomalfian-winanto.jpg)
Bintang film Mendadak Dangdut itu juga mengisi waktu dengan bersosialisasi dengan pasien lainnya di RSKO.
"Dari semalam sih nggak tegang, malah saya tidur nyenyak. Tapi datang teman baru, ngoroknya kenceng banget, jadi tidurnya kurang. Tapi udah olahraga pagi, jadinya segar lagi," pungkas Dwi Sasono. [Antara]