Guardiola Lontarkan Perang Urat Syaraf Jelang Man United vs Man City

Duel Man United vs Man City tersaji di babak semifinal Piala Liga Inggris, Kamis (7/1/2021) dini hari WIB.

Arief Apriadi
Rabu, 06 Januari 2021 | 18:55 WIB
Guardiola Lontarkan Perang Urat Syaraf Jelang Man United vs Man City
Gestur manajer Manchester City, Pep Guardiola pada laga Liga Inggris 2020/2021 kontra Burnley di Etihad Stadium, Manchester, Sabtu (28/11/2020) malam WIB. [MICHAEL REGAN / POOL / AFP]

SuaraJakarta.id - Pep Guardiola mulai menebar perang urat syaraf jelang duel Manchester United  vs Manchester City. Dua rival sekota itu akan bertemu di semifinal Piala Liga Inggris, Kamis (7/1/2021) dini hari WIB.

Pep mengaku bangga bisa mengantarkan The Citizen menyaingi rival sekotanya dan menegaskan mereka kini lebih banyak menang dari MU dalam hampir satu dekade terakhir.

"Ini adalah persaingan di kota dan selama beberapa dekade United berada di atas Manchester City," kata Pep Guardiola dikutip dari Goal, Rabu (6/1/2021).

"Bagi kami, kami sangat bangga dan merupakan suatu kehormatan selama dekade terakhir untuk berada di sana bersama mereka dan terkadang menang, dalam sebagian besar waktu, dan terkadang. kalah," tambahnya.

Baca Juga:Jelang Derby Manchester, Solskjaer Kasih Angin Segar Buat Donny van de Beek

Perkataan Pep Guardiola memang tak berlebihan. Sejak MU kali terakhir mengangkat trofi Liga Inggris pada 2012-2013, Manchester City tampil lebih dominan dari mereka.

Sejak saat itu, klub yang bermarkas di Etihad Stadium itu tercatat selalu finis di atas Manchester United pada klasemen Liga Inggris hingga musim lalu.

Sementara Setan Merah cuma sekali mampu finis runner-up pada 2017-2018, saat sang rival sekota menjadi juara liga dengan rekor 100 poin.

Duel dini hari nanti menjadi ulangan semifinal Piala Liga Inggris musim lalu yang berhasil dimenangkan Manchester City dengan skor 3-1, hingga kemudian jadi juara.

Namun, dalam dua musim terakhir, Manchester United mulai berusaha mengembalikan martabatnya di depan rival sekota. Di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer, Setan Merah mulai bisa kembali bersaing dengan The Citizen.

Baca Juga:Man City Digerus Covid-19, Guardiola Tak Punya Banyak Pemain Lawan Man Utd

Kekalahan 3-1 di semifinal Piala Liga Inggris musim lalu juga jadi satu-satunya kekalahan yang dialami MU dalam lima derby Manchester terakhir.

Musim lalu, Manchester United berhasil dua kali mengalahkan Manchester City di Liga Inggris. Sementara di pertemuan pertama musim ini, bentrokan keduanya berakhir imbang tanpa gol di Old Trafford.

"Mereka selalu menjadi pesaing. Setiap tahun, saat kami memulai musim, United adalah penantang," beber Pep.

"Jika itu tidak terjadi dalam beberapa musim terakhir, itu adalah pertanyaan bagi mereka. Tidak ada bedanya menghadapi United atau pesaing lainnya," tandasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini