Isa mengatakan rangkaian kejadian itu telah membuat resah warga, khususnya kaum perempuan. "Parah sih, kita baru lapor RT dan sudah ditindaklanjuti melalui Babinsa kelurahan," katanya.
Secara terpisah, Kasat Reskrim Polrestro Jakarta Timur masih melakukan penyelidikan kejadian itu. "Kita sedang koordinasi dengan Polsek Duren Sawit. Kita selidiki," kata Kasat Reskrim Polrestro Jaktim Kompol Indra Tarigan.