SuaraJakarta.id - Ruang gizi RSUD Kota Tangerang tergenang air. Ini disebabkan hujan disertai angin kencang yang mengguyur Kota Tangerang sejak pagi hari.
Humas RSUD Kota Tangerang, Shall Purnama mengatakan, genangan di ruangan gizi akibat hempasan angin yang mengarah selasar rumah sakit.
"Air hujan deras terhempas angin ke dalam sisi selasar jadi selasar becek turun ke lantai," ujar Shall melalui pesan singkat, Selasa (16/2/2021).
Kendati demikian, Shall menegaskan, hal itu tidak mengganggu pelayanan di RSUD Kota Tangerang, dikarenakan langsung dibersihkan oleh petugas kebersihan.
Baca Juga:Penghuni Terlelap Tidur, Brukk! Rumah Ambruk di Teluk Naga Tangerang
"RSUD tidak kena banjir, kemudian (kejadian itu) masih bisa diatasi manual dengan vacum cleaner sedot air," tuturnya.
Shall menambahkan genangan itu hanya terjadi di lantai dua RSUD Kota Tangerang.
"Lantai dua, persisnya ruang gizi dekat sisi selasar," tutupnya.
Kontributor : Muhammad Jehan Nurhakim
Baca Juga:Kelelahan Berenang di Waduk Cipondoh Tangerang, Bocah Tewas Tenggelam