Mau Buka Puasa Ramadhan Ala Pasar Malam? Para Koki Siapkan Khusus di Sini

Alternatif berbuka puasa, ini suasana pasar malam di Hotel Sari Pacific Jakarta. Selamat datang, jangan lupa protokol kesehatan.

RR Ukirsari Manggalani
Senin, 19 April 2021 | 11:32 WIB
Mau Buka Puasa Ramadhan Ala Pasar Malam? Para Koki Siapkan Khusus di Sini
Hotel Sari Pacific Jakarta menyediakan menu buka puasa bertema pasar malam [via ANTARA].

SuaraJakarta.id - Salah satu acara seru di bulan Ramadhan adalah berbuka puasa tematis. Mulai konsep 1001 Satu Malam, gaya tradisional, cara Barat, sampai suasana sekitar yang akrab. Salah satunya adalah serupa pasar malam.

Dikutip dari kantor berita Antara, bila ingin berbuka puasa gaya pasar malam yang semarak dengan ragam pilihan hidangan lezat, silakan menuju Hotel Sari Pacific Jakarta. Untuk tahun ini, mereka menyediakan menu untuk buka puasa buatan para koki.

Begitu masuk ke area restoran, pengunjung disambut aneka pilihan takjil manis dan asin, es segar yang bisa melepaskan dahaga, salad, kue-kue, sushi, aneka daging hingga seafood dalam program All-You-Can-Eat Nusantara Night Market.

Ignatius Danny, Director of Food & Beverage Sari Pacific Jakarta, mengatakan bahwa tahun ini mereka menonjolkan kesegaran makanan untuk para tamu yang ingin berbuka puasa di hotel agar bisa menikmati makanan berkualitas setelah berpuasa.

Baca Juga:IIMS Hybrid 2021: Menparekraf Sebutkan DPSP Akan Miliki Wisata Otomotif

Berbuka puasa tematis, salah satu disediakan Hotel Sari Pan Pacific Jakarta [Sari Pan Pacific via ANTARA].
Berbuka puasa tematis, salah satu disediakan Hotel Sari Pacific Jakarta [via ANTARA].

Salah satunya adalah dengan menghadirkan gaya minute cooking alias memasak makanan ketika baru dipesan.

"Semuanya dilakukan secara langsung di tempat, ala minute cooking, seperti barbekyu, martabak bahkan mie lamien," tukasnya di awal April.

Bukan cuma hidangan berpenampilan menggiurkan, aksi para koki saat memasak juga menjadi hiburan tersendiri.

Di salah satu pojok, ada koki yang beraksi melipat adonan tepung terigu, menarik, memuntir dan membentangkannya hingga menjadi mie tarik lamien.

Di pojok lain ada sate lok-lok berisi daging dan sayur yang dicelupkan sebentar dalam kuah panas sebelum disantap, kambing guling lengkap dengan lontong dan sambal kecap, juga pilihan seafood dan daging yang langsung dibakar dengan saus barbekyu yang gurih dan lezat.

Baca Juga:Nyaman Saat Ramadhan, Kapolda Metro Jaya Instruksi Soal Knalpot Bising

Bagi yang tertarik berbuka puasa Ramadhan di Hotel Sari Pacific Jakarta, mengacu pada penyesuaian kapasitas makan di tempat, disarankan membuat seservasi sebelumnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini