Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran, Lalin Pancoran Arah Semanggi Normal

Pagi tadi, arus lalu lintas terpantau padat merayap di hari pertama masuk kerja pasca libur lebaran.

Rizki Nurmansyah | Yosea Arga Pramudita
Senin, 17 Mei 2021 | 11:43 WIB
Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran, Lalin Pancoran Arah Semanggi Normal
Arus lalin di kawasan Pancoran arah Semanggi terpantau normal pada hari pertama kerja usai libur Lebaran, Senin (17/5/2021). [Suara.com/Yosea Arga Pramudita]

Sekitar pukul 08.12 WIB, terlihat sejumlah kendaraan memadati Jalan MT Haryono, Jakarta Timur.

"08.12: Lalin depan Hotel Sentral Cawang di Jl. MT Haryono, Jaktim padat merayap. (P. Abdul Rahman) #PantauElshinta," tulis @RadioElshinta seperti dikutip Suara.com.

Arus lalin di kawasan Pancoran arah Semanggi terpantau normal pada hari pertama kerja usai libur Lebaran, Senin (17/5/2021). [Suara.com/Yosea Arga Pramudita]
Arus lalin di kawasan Pancoran arah Semanggi terpantau normal pada hari pertama kerja usai libur Lebaran, Senin (17/5/2021). [Suara.com/Yosea Arga Pramudita]

Sementara itu, arus lalu lintas di Tol Ir. Wiyono yang merupakan jalan tol terusan Jagorawi yang menghubungkan Cawang dengan Tanjung Priok terpantau lancar. Begitu pula dengan arah sebaliknya.

"08.19: RT @SenkomCMNP : Tol Ir.Wiyoto Wiyono di Kemayoran lancar kedua arah, ; Sunda kelapa lancar kedua arah, ; Jembatan Tiga lancar kedua arah, ; Pluit lancar kedua arah. #Cuaca cerah #PantauElshinta," jelasnya.

Baca Juga:Hari Pertama Kerja, Arus Lalin di Salemba Raya Ramai Lancar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak