Sabtu 5 Juni 2021, Sejumlah 434.116 Kasus Terkonfirmasi Covid-19 di DKI Jakarta

Jumlah kasus aktif Covid-19 di Jakarta bertambah 475 kasus menjadi 11.376 orang yang masih dirawat atau diisolasi.

Chandra Iswinarno | Ria Rizki Nirmala Sari
Sabtu, 05 Juni 2021 | 19:54 WIB
Sabtu 5 Juni 2021, Sejumlah 434.116 Kasus Terkonfirmasi Covid-19 di DKI Jakarta
Ilustrasi Covid-19. (Elements Envato)

SuaraJakarta.id - Kasus terkonfirmasi Covid-19 di DKI Jakarta per Sabtu (5/6/2021) mencapai 434.116 orang. Adapun jumlah kasus aktif di Jakarta juga bertambah 475 kasus menjadi 11.376 orang yang masih dirawat atau diisolasi. 

Meski begitu, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta Dwi Oktavia mengemukakan, hasil tes antigen yang positif tidak masuk dalam total kasus tersebut.

"Perlu diketahui, hasil tes antigen positif di Jakarta tidak masuk dalam total kasus positif karena semua dikonfirmasi ulang dengan PCR," katanya dalam keterangan tertulisnya, Sabtu. 

Sementara untuk kasus positif secara total bertambah 1.317 orang. Alhasil jumlahnya saat ini mencapai 434.116 orang. 

Baca Juga:Long COVID Mengancam Penyintas, Dokter Paru Minta Masyarakat Waspadai Gejala Ini

Lebih lanjut, untuk kasus sembuh bertambah 821 orang. Sehingga jumlah kasus sembuh di wilayah DKI Jakarta mencapai 415.317 orang. 

Kendati demikian, Pemprov DKI Jakarta masih mencatat adanya kasus meninggal pada hari ini yakni 21 orang. Setidaknya sudah ada 7.423 orang yang meninggal di Jakarta akibat Covid-19. 

Vaksinasi Covid-19 di DKI Jakarta Masih Terus Berjalan

Dwi juga melaporkan kalau proses vaksinasi masih terus berlangsung. Untuk kelompok vaksinasi tahap 1 dan 2 yang melingkup tenaga kesehatan, lansia dan pelayan publik tercatat sudah mencapai 3.000.689 orang. 

Kalau dirincikan sudah ada 135.712 tenaga kesehatan (120,8 persen) yang mendapatkan vaksinasi tahap 1 dan 120.490 (107,3 persen) pada tahap 2 dengan target vaksinasi sebanyak 112.301 orang. 

Baca Juga:Waduh! Tambahan Kasus Baru Covid-19 di Balikpapan Akhir Pekan Ini Didominasi Ibu dan Anak

Sedangkan untuk kelompok lansia, vaksinasi dosis 1 telah diberikan kepada 593.332 orang (65,1 persen) dan vaksinasi dosis 2 mencakup 534,307 orang (58,6 persen) dengan target vaksinasi sebanyak 911.631 orang. 

Pada kelompok pelayan publik, vaksinasi dosis 1 telah dilakukan kepada 1.846.940 orang (93,4 persen) dan vaksinasi dosis 2 mencakup 1.186.829 orang (60,0 persen) dengan target vaksinasi sebanyak 1.976.757 orang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak