secara lengkap Link daftar dan ketentuan terkait dapat diakses melalui instagram @puskesmaskebayoranbaru
Selain itu pendaftaran vaksinasi ini dapat dilakukan melalui situs resmi vaksinasi-corona.jakarta.go.id. Berikut panduannya:
- Isi NIK dan nama lengkap pada halaman yang muncul pertama kali ketika membuka situs vaksinasi-corona.jakarta.go.id dan klik "periksa"
- Kemudian akan muncul halaman pemeriksaan status vaksinasi anda. Jika belum terjadwal, anda diminta melengkapi data diri untuk daftar vaksinasi Covid-29. Klik "lengkapi data diri".
- Karena data yang telah terintegrasi, nama lengkap, NIK, jenis kelamin, hingga tanggal lahir sudah otomatis terisi. Tahap selanjutnya adalah mengisi nomor ponsel yang terhubung dengan whatsapp dan aktif untuk dihubungi oleh petugas kesehatan, serta nomor teepon rumah dan email kemudian klik "selanjutnya"
- Pilih kategori. kemudian klik "selanjutnya"
- Halaman terakhir, anda dapat memilih tanggal, jam, serta lokasi vaksin termasuk jika ingin divaksinasi dekat dengan alamat domisili, ikuti opsi-opsi yang tersedia pada halaman tersebut kemudian klik "selanjutnya"
Kontributor : Kiki Oktaliani
Baca Juga:Targetnya Setahun, Baru 29 Persen Warga Indonesia yang Dapat Vaksin Covid-19