Ekskavasi Situs Srigading, Begini Hasil Temuan Arkeolog BPCB Jatim

"Temuan itu menandakan bahwa ini adalah sebuah kompleks besar," kata arkeolog BPCB Jatim Wicaksono Dwi Nugroho.

Rizki Nurmansyah
Sabtu, 26 Februari 2022 | 18:38 WIB
Ekskavasi Situs Srigading, Begini Hasil Temuan Arkeolog BPCB Jatim
Sisa struktur bangunan di Situs Srigading, Desa Srigading, Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu (26/2/2022). [ANTARA/Vicki Febrianto]

"Dalam ekskavasi tahap dua ini, kami mendapati adanya tangga yang menandakan bahwa candi ini menghadap ke timur atau 120 derajat dari utara kompas dan mengarah ke Gunung Semeru," katanya.

Wicaksono menjelaskan, pada bangunan candi tersebut diketahui memiliki profil kaki berukuran 8x8 meter dan pondasi 10x10 meter.

Bangunan candi tersebut diperkirakan memiliki bagian tubuh dan atap yang kemudian runtuh.

Menurut dia, pada saat melakukan ekskavasi tahap kedua, ada sejumlah temuan, di antaranya batu ambang pintu, batu relung, sejumlah relief yang dibentuk dari batu bata dan dua buah arca.

Baca Juga:BPCB Kian Yakin Situs Srigading Peninggalam Era Mataram Kuno Mpu Sindok dari Penemuan Arca dan Lingga

Ia menjelaskan berdasarkan pengamatan awal salah satu arca tersebut ditengarai merupakan arca Agastya.

Restorasi penemuan arca di Situs Srigading Malang [Foto: ANTARA]
Restorasi penemuan arca di Situs Srigading Malang [Foto: ANTARA]

Namun, dengan adanya penemuan arca kedua, diperkirakan arca tersebut merupakan arca penjaga candi, yakni Mahakala dan Nandiswara.

"Dua temuan arca ini sangat menarik, yang kemungkinan merupakan arca penjaga candi, yaitu Mahalaka dan Nandiswara. Nandiswara, sebelumnya saya duga itu adalah Agastya, karena ditemukan di sisi selatan," katanya.

Temukan Dua Arca

Namun, dalam proses ekskavasi tahap kedua Situs Srigading juga ditemukan arca lain yang berada tidak jauh dari dinding bangunan di sisi timur.

Baca Juga:Penemuan Arca Agastya di Situs Srigading Malang Bakal Direstorasi Oleh Tim BPCB Jatim

Sehingga, kesimpulan sementara, dua arca tersebut merupakan Mahakala dan Nandiswara.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini