Satu Pelaku Dugaan Pemalakan Sopir Pikap di Cilincing Jakut Dibekuk

Pelaku pemalakan bakal diserahkan ke Dinas Sosial lantaran masih di bawah umur dan korban tidak melakukan laporan.

Rizki Nurmansyah
Kamis, 03 Maret 2022 | 15:00 WIB
Satu Pelaku Dugaan Pemalakan Sopir Pikap di Cilincing Jakut Dibekuk
Tangkapan layar video viral aksi dua remaja pria diduga melakukan pemalakan terhadap sopir pikap di Cilincing, Jakarta Utara, Rabu (2/3/2022). [Instagram@merekamjakarta]

SuaraJakarta.id - Polisi meringkus satu pelaku dugaan pemalakan sopir pikap di Cilincing, Jakarta Utara (Jakut), yang viral di media sosial.

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara, AKBP Dwi Prasetyo mengatakan, pelaku berinisial SL (13).

Sementara satu pelaku dugaan pemalakan lainnya masih diburu.

Dwi mengatakan, pelaku pemalakan bakal diserahkan ke Dinas Sosial lantaran masih di bawah umur dan korban tidak melakukan laporan.

Baca Juga:Detik-Detik Sopir Truk Dianiaya Pria Berbadan Besar di Cibubur: Ditendang hingga Diinjak

"Jadi yang baru kita amankan satu itu yang 13 tahun itu. Kita serahkan ke Dinsos karena kan korban ngga ada (laporan). Sedangkan kita kan terbatas sistem peradilan anak di bawah umur," ujarnya saat dikonfirmasi, Rabu (3/3/2022).

Dari pengakuan pelaku, kata Dwi, SL dan temannya yang masih buron berhasil merampas uang dengan nominal Rp 5 ribu.

"Iya benar cuma ambil uang Rp 5 ribu. Iya itu sesuai dengan yang waktu itu (viral di Instagram)," jelasnya.

Sebelumnya viral di media sosial video dua pemuda melakukan aksi pemalakan di Jalan Raya Cilincing, Koja, Jakarta Utara, pada Rabu (2/3/2022).

Salah satu akun instagram yang mengunggah video tersebut @merekamjakarta, menyebutkan peristiwa ini terjadi sekitar pukul 11.30 WIB.

Baca Juga:Viral 2 Remaja Diduga Palak Sopir Pikap di Cilincing, Polisi: Kami Akan Buru Pelakunya

Dalam video berdurasi 18 detik itu terlihat dua remaja lelaki berada di pinggir jalan menghampiri sebuah mobil pikap yang tengah terjebak macet.

Salah satu remaja yang mengenakan topi berwarna cokelat tampak mengacungkan sebuah benda panjang seraya mengancam sopir.

Sementara remaja lainnya yang mengenakan jaket warna hitam masuk ke jendela sopir.

Kontributor : Faqih Fathurrahman

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini