Polisi Ringkus ART Penganiaya Balita Anak Majikan di Cengkareng, Satu Lainnya Buron

Satu ART lainnya kabur setelah mengetahui video penganiayaan yang dilakukannya itu beredar di grup WhatsApp warga komplek.

Rizki Nurmansyah
Kamis, 17 Maret 2022 | 17:17 WIB
Polisi Ringkus ART Penganiaya Balita Anak Majikan di Cengkareng, Satu Lainnya Buron
Polsek Cengkareng meringkus seorang ART berinisial RN yang diduga telah aniaya anak majikan yang masih balita di Komplek Golf Lake Residence, Cengkareng, Jakarta Barat, Kamis (17/3/2022). [Istimewa]

Selama ini, VE melihat gelagat kedua ART-nya begitu lembut kepada kedua balitanya.

Bahkan, VE mengaku kedua pelaku tidak pernah terlihat membentak buah hatinya.

VE baru sempat menaruh curiga ketika wajah balitanya yang berusia 3 tahun terlihat merah.

Namun, ART itu berdalih muka balita majikannya merah lantaran usai bermain.

Baca Juga:Sadis! 2 ART Cubit hingga Seret Balita Anak Majikan di Cengkareng Jakbar

"Saya curiga wajah anak saya merah. Kata ART saya dia habis lari-larian jadi wajahnya merah, tapi pas ditanya anak saya cuma bisa nangis saja," ungkapnya.

Kontributor : Faqih Fathurrahman

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini