SuaraJakarta.id - Ratusan warga di Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Pusat, terpapar Covid-19. Tercatat ada sekitar 245 warga Grogol positif Covid-19.
“Dirawat di Wisma Atlet 28 orang, sisanya masih isolasi mandiri,” kata Camat Grogol Petamburan, Didit Sunaryanta, saat dikonfirmasi, Jumat (22/7/2022).
Namun, Didit tidak merinci soal berapa banyak di wilayahnya yang dinyatakan sebagai zona merah. Dia juga tidak menyebut kelurahan mana yang menjadi penyumbang kasus terbanyak.
Oleh karena itu, ia mengingatkan seluruh warga untuk menerapkan protokol kesehatan.
Baca Juga:Pemkot Jakarta Barat: 245 Warga Grogol Petamburan Terpapar Covid-19
"Kita tetap himbau untuk terus pakai masker demi keselamatan bersama," tuturnya.
Sementara itu, kasus Covid-19 secara nasional terus melonjak. Hari ini warga positif Covid-19 bertambah sebanyak 4.834 orang.
DKI Jakarta menyumbang kasus Covid-19 terbanyak, kemudian disusul Jawa Barat, dan Banten.
Berdasarkan data Satgas Penanggulangan Covid-19, dengan tambahan 4.834, total kasus Covid-19 di Indonesia sejak ditemukan pertama kali pada Maret 2020 hingga hari ini berjumlah 6.159.328 kasus. Hingga hari ini, masih ada 38.239 kasus aktif Covid-19 di Indonesia.
Berdasarkan data Satgas, penambahan kasus Covid-19 di Jakarta dalam 24 jam terakhir sebanyak 2.465 kasus. Kemudian, di Jawa Barat ditemukan sejumlah 933 kasus, dan Banten 550 kasus.
Baca Juga:Covid-19 Masih jadi Ancaman, SMPN 85 Pondok Labu Dilockdown 10 Hari usai 3 Siswa Positif Terpapar