Timnas Indonesia Juara Piala AFF U-16 2022, Wagub DKI: Kado Terindah di Bulan Kemerdekaan

Timnas Indonesia menjadi kampiun Piala AFF U-16 2022 usai kalahkan Vietnam dengan skor 1-0, pada Jumat (12/8/2022) malam.

Rizki Nurmansyah
Sabtu, 13 Agustus 2022 | 06:30 WIB
Timnas Indonesia Juara Piala AFF U-16 2022, Wagub DKI: Kado Terindah di Bulan Kemerdekaan
Pemain Timnas Indonesia U-16 bersama Menpora Zainudin Amali (tengah) merayakan kemenangan seusai mengalahkan Timnas Vietnam U-16 saat laga final AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Depok, Sleman, D.I Yogyakarta, Jumat (8/12/2022). [ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/rwa]

SuaraJakarta.id - Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta Ahmad Riza Patria turut menyambut baik keberhasilan Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-16 menjuarai Piala AFF U-16 2022.

Diketahui, Muhammad Iqbal Gwijangge dan kawan-kawan menjadi kampiun Piala AFF U-16 2022 usai kalahkan Vietnam dengan skor 1-0, pada Jumat (12/8/2022) malam.

Terkait kesuksesan ini, Wagub DKI menyebutnya sebagai kemenangan yang membahagiakan semua lapisan masyarakat Indonesia, dan kado terindah jelang HUT RI ke-77.

Hal itu disampaikan politisi Gerindra ini melalui caption dalam akun Instagram pribadinya, @arizapatria.

Baca Juga:Pelatih Vietnam Sanjung Guard of Honor Indonesia di Final Piala AFF U-16 2022

"Para pemain menangis, pendukung menangis, saya yakin pemirsa di rumah juga sama. Ini kemenangan yang membahagiakan kita semua, kado terindah di bulan kemerdekaan," tulis Wagub DKI.

Riza juga menyampaikan apresiasi terhadap perjuangan para pemain, pelatih dan dukungan supporter hingga Timnas U-16 berhasil menjuarai Piala AFF U-16 2022.

"Indonesia Juara. Terima kasih Timnas U-16 kebanggaan kami, juara Piala AFF U-16 setelah mengalahkan Vietnam, 1-0. Sekali lagi, kami ucapkan terima kasih untuk seluruh pemain, pelatih, pendukung. Alhamdulillah. Hormat kami #arizapatria," pungkas Wagub DKI.

Gelar Kedua

Timnas Indonesia U-16 sukses menjadi juara Piala AFF U-16 2022 setelah menundukkan Vietnam dengan skor 1-0 pada laga final di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Jumat malam.

Baca Juga:Timnas Indonesia U-16 Juara Piala AFF, Bima Sakti: Alhamdulillah, Ini Berkat Kerja Keras Pemain

Satu-satunya gol pada pertandingan yang disaksikan lebih dari 15 ribu suporter Indonesia itu dilesakkan oleh gelandang Muhammad Kafiatur Rizky.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak