Bela NasDem yang Jagokan Anies Bacapres, Riza Patria: Partai Gerindra Udah Duluan Usung Prabowo Capres

"Partai kami (Gerindra) kan juga udah duluan di rapimnas kemarin kan mengusung pak Prabowo."

Agung Sandy Lesmana | Fakhri Fuadi Muflih
Selasa, 04 Oktober 2022 | 13:57 WIB
Bela NasDem yang Jagokan Anies Bacapres, Riza Patria: Partai Gerindra Udah Duluan Usung Prabowo Capres
Bela NasDem yang Jagokan Anies Bacapres, Riza Patria: Partai Gerindra Udah Duluan Usung Prabowo Capres. (Suara.com/Fakhri)

SuaraJakarta.id - Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta Ahmad Riza Patria angkat bicara membela partai NasDem yang mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai Bakal Calon Presiden (Bacapres) di saat masih menjabat sebagai Gubernur. Menurutnya, tindakan itu tidak perlu dipermasalahkan pihak manapun.

Riza mengatakan, deklarasi Bacapres pada dasarnya merupakan hak setiap partai. Tidak ada ketentuan yang melarang pengumuman dilakukan terhadap pejabat yang masih aktif menjabat.

"Itu merupakan hak setiap partai politik untuk mengusung Capres dan Cawapres. Jadi kalau partai NasDem mengusung pak Anies sebagai Capres itu hak partai Nasdem," ujar Riza di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (4/10/2022).

Baca Juga:Gara-Gara Anies, Srikandi Partai Ni Luh Djelantik Dilepas Ikhlas oleh Nasdem

Wakil Gubernur DKI Jakarta ini juga menyebut partainya sudah lebih dulu jauh sebelum NasDem mengumumkan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto sebagai Bacapres. Prabowo juga diketahui menjabat sebagai Menteri Pertahanan.

"Partai kami (Gerindra) kan juga udah duluan di rapimnas kemarin kan mengusung pak Prabowo," ucapnya.

Meski menjadi Bacapres, Riza juga meyakini Anies akan tetap profesional dalam menjalankan tugasnya sebagai Gubernur sampai masa jabatan berakhir 16 Oktober. Ia mengaku akan tetap bersama Anies menjalankan program sesuai yang telah disusun.

"Beliau sebagai Gubernur, saya sebagai wakil gubernur, melaksanakan tugas sesuai dengan RPJMD yang ada," pungkasnya.

Diketahui, partai NasDem secara resmi telah mengumumkan atau mendeklarasikan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai calon presiden yang bakal diusung di Pilpres 2024 mendatang.

Baca Juga:Posting Pamit dari Partai usai Anies Resmi Bacapres, NasDem Tunggu Surat Resign dari Niluh Djelantik

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (tengah) dan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh (kedua kanan) saat pengumuman deklarasi Calon Presiden Republik Indonesia tahun 2024 di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Senin (3/10/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (tengah) dan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh (kedua kanan) saat pengumuman deklarasi Calon Presiden Republik Indonesia tahun 2024 di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Senin (3/10/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]

Berdasarkan pantauan Suara.com deklarasi atau pengumuman itu disampaikan langsung oleh Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh di Kantor DPP Partai NasDem atau NasDem Tower, Jakarta Pusat, Senin (3/10/2022).

BERITA TERKAIT

News

Terkini

"Kami menyatakan penolakan, terutama karena rute bersepeda akan melewati JLNT Casablanca - sebuah jalan yang jelas-jelas dilarang untuk dilintasi oleh sepeda,"

News | 19:16 WIB

Pemutihan denda pajak kendaraan sudah dilakukan di Jawa Barat dan Jawa Tengah

News | 19:10 WIB

Di mana kelembapan optimum untuk nyamuk berada pada kisaran 71 persen sampai dengan 83 persen,"

News | 15:13 WIB

Petugas Dishub kerap kecolongan karena para juru parkir liar tak mau ditertibkan.

News | 13:37 WIB

Syafrin menyebut pada tahun 2025 lalu jumlah penumpang bus arus balik ke Jakarta berjumlah 57 ribu orang.

News | 12:06 WIB

Saat ini, terdapat tiga rute Transjabodetabek, yakni Binong-Grogol, Alam Sutera-Blok M, dan Vida Bekasi-Cawang.

News | 09:27 WIB

Besi JPO di Daan Mogot dicuri, warga kesulitan menyeberang. Sudin Bina Marga Jakbar selalu memperbaiki, namun pencuri beraksi lagi. Polisi belum menerima laporan.

News | 23:31 WIB

Gubernur Pramono Anung ingin transformasi besar Bank DKI usai kebocoran dana, termasuk re-branding dan audit internasional.

News | 22:14 WIB

Pasar Ngadiluwih secara luasan area dan jumlah pedagang diakui lebih besar dari Pasar Wates yang terlebih dahulu direvitalisasi.

News | 19:25 WIB

Mas Dhito juga siap membuka sinergitas antara kepengurusan GP Ansor di tiap tingkatan dengan dengan jajaran di pemerintahan.

News | 19:15 WIB

Mas Dhito mengatakan halal bihalal menjadi sebuah momentum penting untuk saling memaafkan dan menjalin silaturahmi antar tetangga di setiap tahunnya.

News | 19:10 WIB

Rio juga menganjurkan dermaga itu terhubung dengan sarana angkutan umum lainnya seperti bus Transjakarta.

News | 12:50 WIB

Hal ini terkait polemik pernyataan kontroversial Gus Fuad Plered yang mendapatkan sorotan publik

News | 18:28 WIB

"Kami mengajak saudara-saudara sekalian di momentum Lebaran ini untuk merenungkan pesan utama Nabi Muhammad SAW,"

News | 18:20 WIB

Menurut Agung, peristiwa tawuran ini bermula ketika pihak ya melakukan patroli di wilayah Jelambar, Jakarta Barat

News | 12:48 WIB
Tampilkan lebih banyak