Agenda peresmian itu dilakukan sehari menjelang Anies lengser dari jabatannya sebagai orang nomor satu di Ibu Kota.
Anies tiba di lokasi sekitar pukul 17.00 WIB ketika hujan deras mengguyur kawasan Bundaran HI. Eks Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu tampak menyeberang ke arah Halte TransJakarta dengan dipayungi sejumlah ajudannya.
Tiba di lokasi, Anies langsung disambut warga Jakarta yang sejak siang. Sontak, banyak masyarakat yang langsung mendekat ke arah Anies dan melakukan swafoto bersama.
Namun hujan deras membikin sejumlah sisi halte basah. Anies harus berjalan melalui lantai yang sudah dipel oleh petugas TransJakarta.
Baca Juga:Belum Rampung Direvitalisasi, Anies Baswedan Resmikan Halte TransJakarta Bundaran HI