2 Pelaku Pembunuhan dan Pembuang Jasad Wanita Terbungkus Selimut di Kemayoran Jakpus Dibekuk

"Pelaku (pembunuhan) satu orang, terus yang bantu membuang jasad korban satu orang."

Rizki Nurmansyah | Rakha Arlyanto
Rabu, 19 Oktober 2022 | 14:42 WIB
2 Pelaku Pembunuhan dan Pembuang Jasad Wanita Terbungkus Selimut di Kemayoran Jakpus Dibekuk
Petugas mengevakuasi jasad wanita tanpa identitas yang ditemukan di Jalan Gunung Sahari 7 A, Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (14/10/2022). [ANTARA/Ulfa Jainita]

SuaraJakarta.id - Polda Metro Jaya menangkap dua pelaku pembunuhan dan pembuang jasad wanita terbalut selimut di selokan Jalan Gunung Sahari 7A, Kemayoran, Jakarta Pusat (Jakpus).

"Sudah (ditangkap), unit 3 Subdit Resmob yang menangani," kata Kasubdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya Kompol Resa Viandi kepada wartawan, Rabu (19/10/2022).

Resa masih belum menyebut secara detail identitas kedua pelaku. Kekinian keduanya sedang diperiksa lebih lanjut oleh Unit 3 Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya.

Hanya saja, Resa menyebut satu pelaku merupakan pembunuh korban. Sedangkan pelaku lainnya membantu proses pembuangan jasad korban.

Baca Juga:Syok, Dikira Sampah, Petugas PPSU Temukan Mayat Wanita Membusuk Terbungkus Kain di Kemayoran

"Pelaku (pembunuhan) satu orang, terus yang bantu membuang jasad korban satu orang," singkat Resa.

Diberitakan sebelumnya, sesosok mayat wanita ditemukan di Kemayoran Jakarta Pusat, pada Jumat (14/10/2022). Saat ditemukan, jenazah telah mengeluarkan bau busuk. Diperkirakan sudah meninggal lebih dari satu hari.

Kanit Reskrim Polsek Kemayoran, AKP Fauzan mengatakan, penemuan mayat wanita terbungkus selimut tersebut bermula dari laporan PPSU yang sedang membersihkan saluran air di sekitar lokasi.

Saat itu, petugas PPSU tersebut menyebutkan menemukan sebuah selimut. Betapa terkejut saat dihampiri ternyata selimut tersebut berisi mayat wanita.

"Terbungkus selimut berwarna merah cokelat. Korban perempuan sudah meninggal dalam keadaan membusuk," kata Fauzan saat dikonfirmasi, Jumat (14/10/2022).

Baca Juga:Maling Motor di Kemayoran Nekat Beraksi Pagi Hari Sambil Jalan Kaki, Orang Ini Dicari Polisi!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini