SuaraJakarta.id - Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel) kembali menggelar sidang kasus pembunuhan berencana Brigadir J atau Nofriansyah Yosua Hutabarat.
Hari ini, Selasa (25/10/2022), sidang menghadirkan terdakwa Bharada E atau Richard Eliezer Pudihang Lumiu.
"Agenda sidang pemeriksaan 12 saksi," kata Humas Pengadilan Negeri Jakarta Selatan Djuyamto, Minggu (23/10/2022), dikutip dari Antara.
Adapun kedua belas orang saksi yang diperiksa berasal dari keluarga korban Brigadir J, yakni Kamarudin Simanjuntak, Samuel Hutabarat, Rosti Simanjuntak, Marezal Rizky, Yuni Artika Hutabarat.
Baca Juga:Pertama Kali Jadi Saksi Sidang Bharada E, Keluarga Brigadir J Siapkan Fisik dan Mental
Kemudian, Devianita Hutabarat, Novitasari Nadea, Rohani Simanjuntak, Sanggah Parulian, Rosline Emika Simanjuntak, Indrawanto Pasaribu, dan Vera Mareta Simanjuntak.
Sebelumnya, Keluarga Brigadir J menyatakan siap hadir penuhi panggilan majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan untuk bersaksi dalam sidang pemeriksaan saksi-saksi pada Selasa (25/10/2022).
"Dari kami tim penasihat hukum akan full tim untuk hadir memantau dan mengawal. Mulai dari awal persidangan dan sampai akhir persidangan, terkhusus untuk pemanggilan saksi-saksi dari pihak keluarga yang akan memberikan kesaksian tentu akan kami dampingi," ujar Jonathan Baskoro, salah satu tim pengacara keluarga Brigadir J,
![Kamaruddin Simanjuntak (tengah) bersama orang tua dan pacar mendiang Brigadir J di Jakarta, Kamis (29/9/2022). [Suara.com/Rakha Arlyanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/09/29/50419-kamaruddin-simanjuntak-bersama-ortu-dan-pacar-brigadir-j.jpg)
Jonathan juga memastikan Kamaruddin Simanjuntak selaku ketua tim penasehat hukum keluarga Brigadir J siap hadir ke persidangan.
"Oh jelas pasti hadir, ketua tim kami ini Pak Kamaruddin kan sangat kooperatif dan begitu menghormati hukum. Pasti akan hadir di persidangan," ucapnya, Kamis (20/10/2022).
Ia menyebutkan, para saksi termasuk penasihat hukum dipanggil untuk hadir persidangan pada Selasa (25/10) pukul 09.00 WIB.
- 1
- 2