Jelang Natal, Ragunan Diserbu Puluhan Ribu Pengunjung

Menjelang Natal dan Tahun Baru ini tidak ada perubahan mengenai jam buka dan harga tiket sehingga sama seperti tahun lalu.

Rizki Nurmansyah
Sabtu, 24 Desember 2022 | 21:46 WIB
Jelang Natal, Ragunan Diserbu Puluhan Ribu Pengunjung
Pengunjung melihat gajah Sumatera di Taman Margasatwa Ragunan , Jakarta, Selasa (3/5/2022). [ANTARA FOTO/Aprillio Akbar]

SuaraJakarta.id - Menjelang Natal, Taman Margasatwa Ragunan diserbu pengunjung. Tercatat sebanyak 36.932 pengunjung mulai dari anak-anak hingga orang dewasa berwisata ke sana, Sabtu (24/12/2022).

"Kami melayani 30 ribuan pengunjung mulai dari 07.00 WIB hingga jam tutup kami pukul 16.00 WIB," kata Staf Pelayanan dan Humas Taman Margasatwa Ragunan, Wahyudi Bambang.

Untuk kendaraan roda dua yang dibawa pengunjung, kata Bambang, ada sebanyak 3.058 unit, 52 bus, 149 sepeda, 2.621 kendaraan roda empat, termasuk 4.275 orang pengunjung ke pusat Primata Schmutzer.

Menurut Bambang, menjelang Natal dan Tahun Baru ini tidak ada perubahan mengenai jam buka dan harga tiket sehingga sama seperti tahun lalu.

Untuk jam buka mulai dari 07.00 hingga 16.00 WIB serta harga tiket menggunakan JakCard sejumlah Rp 4 ribu untuk orang dewasa dan Rp 3 ribu bagi anak kecil.

Untuk menambah kenyamanan pengunjung Ragunan, pihaknya juga telah menyediakan sejumlah tenaga kesehatan di posko kesehatan yang letaknya berada di pusat informasi.

"Kemungkinan saat Natal dan tahun baru kita akan mendapatkan bantuan tambahan tenaga kesehatan dari puskesmas terdekat seperti Pasar Minggu dan Jagakarsa," katanya.

Sebelumnya, pengelola Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan menyatakan kesiapannya menerima lonjakan kunjungan sehubungan dengan libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023 termasuk fasilitas parkir.

"Memasuki libur Natal pengunjung pasti meningkat dan kalau prediksi kami bisa mencapai 70 ribuan orang. Kami sudah mempersiapkan seluruhnya termasuk parkir," kata Staf Pelayanan dan Hubungan Masyarakat (Humas) Taman Margasatwa Ragunan, Wahyudi Bambang.

Bambang menambahkan berdasar data pada Minggu (11/12) total pengunjung Taman Margasatwa Ragunan berjumlah 46.060 orang sedangkan pada Minggu (18/12) sebanyak 62.112 orang atau naik 34,9 persen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini