Truk Sedot WC Buang Tinja di Dukuh Atas, DLH DKI: Pelaku Sedang Diburu

Truk tinja bernomor polisi B 9458 SO membuang limbah sembarangan.

Erick Tanjung | Fakhri Fuadi Muflih
Senin, 09 Januari 2023 | 20:07 WIB
Truk Sedot WC Buang Tinja di Dukuh Atas, DLH DKI: Pelaku Sedang Diburu
Ilustrasi--Truk sedot WC. (Facebook/ Kementrian Humor Indonesia)

SuaraJakarta.id - Beredar di media sosial kasus dugaan terjadinya pembuangan tinja sembarangan yang dilakukan truk sedot WC di kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat. Pelaku pun kini sedang diburu oleh Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta.

Dalam video yang unggah akun instagram @jakarta.terkini, diketahui perekam video mengaku memergoki truk tinja bernomor polisi B 9458 SO membuang limbah sembarangan. Ia menyebut sopir langsung kabur setelah aksinya ketahuan.

"Sebuah mobil tinja kepergok warganet diduga membuang tinja di gorong-gorong drainase yang berlokasi di halte Dukuh Atas," demikian bunyi keterangan video itu, dikutip Senin (9/1/2023).

Menanggapi hal ini, Kepala Seksi Penyuluhan dan Hubungan Masyarakat Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Yogi Ikhwan mengatakan pihaknya sudah menerima laporan kejadian tersebut. Dinas LH DKI juga sudah mengirim Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) untuk mencari pelaku.

Baca Juga:Batal Larang Delman, Pj Gubernur DKI Minta Jajarannya Perketat Kawasan Monas

"Sedang kami buru. Besok juga ketangkap, sudah ketahuan punya siapanya," ujar Yogi saat dikonfirmasi.

Apabila sudah tertangkap, pelaku akan dimintai keterangan alasannya membuang limbah sembarangan. Setelah itu baru ditentukan sanksi yang akan diberikan.

"Bisa jadi izinnya kami cabut, cuma tergantung PPNS-nya ya. Nanti dilihat dulu duduk perkaranya. Tapi nggak akan lama lah," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak