Puntung Rokok Jadi Penyebab Kebakaran Hotel di Melawai yang Tewaskan 3 Orang? Polisi Tunggu Hasil Labfor

"Itu (penyebab kebakaran) belum tahu karena yang bisa menentukan bukan dari Damkar (pemadam kebakaran) tapi dari Labfor."

Rizki Nurmansyah
Jum'at, 18 Agustus 2023 | 16:12 WIB
Puntung Rokok Jadi Penyebab Kebakaran Hotel di Melawai yang Tewaskan 3 Orang? Polisi Tunggu Hasil Labfor
Garis polisi terpasang di lokasi kebakaran di salah satu hotel kawasan Melawai, Jakarta Selatan, Jumat (18/8/2023). [Dok. Gulkarmat Jaksel]

SuaraJakarta.id - Polisi masih menunggu hasil penyelikdikan dari laboratorium forensik (Labfor) Polri terkait penyebab kebakaran maut di salah satu hotel di kawasan Melawai, Jakarta Selatan, yang menewaskan tiga orang, Kamis (17/8/2023) malam.

"Itu (penyebab kebakaran) belum tahu karena yang bisa menentukan bukan dari Damkar (pemadam kebakaran) tapi dari Labfor," kata Kapolsek Kebayoran Baru Kompol Tribuana Seno, Jumat (18/8/2023).

Seno menambahkan, pihaknya sampai Jumat pagi belum bisa melakukan penyelidikan ke TKP kebakaran. Sebab, kondisinya masih berasap.

"Kami belum sempat masuk karena masih berasap di dalam (hotel). Tapi informasi awal yaitu kebakaran di lantai dua," katanya.

Baca Juga:Asian Agri Lakukan Sosialisasi Antisipasi Karhutla di 5 Desa di Sumut

Polisi, lanjut Seno, juga telah memeriksa para saksi. Yakni pemilik hotel, resepsionis dan karyawan hotel tersebut.

Sebelumnya, puntung rokok yang masih menyala diduga jadi pemicu kebakaran salah satu hotel di kawasan Melawai, Jakarta Selatan, Kamis malam (17/8) pada pukul 23.50 WIB.

Akibat kebakaran itu, tiga orang tewas. Salah satunya diketahui seorang pria bernama Hilal (42). Sedangkan dua lainnya berjenis kelamin perempuan dan belum diketahui identitasnya.

Selain korban tewas, tiga orang juga dilaporkan luka-luka. Yakni dua pria bernama Triyana (25), Firmansyah (27) dan satu wanita bernama Nadia (23).

"Penyebab korban tewas diduga terjebak oleh kepungan asap tebal dari lantai dua hingga empat," kata perwira piket Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan Sukur Sarwono.

Baca Juga:Kebakaran Hotel Jaksel Diduga Gegara Puntung Rokok, 3 Tamu Tewas karena Tak Ada Ventilasi

Sukur menyebutkan, kebakaran di salah satu hotel kawasan Melawai itu diduga akibat puntung rokok yang masih menyala. Kemudian merambat ke barang-barang yang ada di ruangan tersebut.

"Kebakaran terjadi akibat puntung rokok di lobi hotel tersebut yang terletak di lantai dua karena bangunan tidak memiliki ventilasi maka asap memenuhi seluruh ruangan di lantai dua dan tiga juga," katanya.

Sebanyak 20 unit mobil pemadam kebakaran dan 85 personel dikerahkan untuk memadamkan api.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini