Warga soal Tawuran di Manggarai: Hampir Semua Punya Sajam, kalau Kurang Pinjam Kampung Sebelah

Tawuran di Manggarai terjadi dua kali dalam sepekan kebanyakan dari hal sepele.

Dwi Bowo Raharjo | Faqih Fathurrahman
Senin, 23 Oktober 2023 | 21:21 WIB
Warga soal Tawuran di Manggarai: Hampir Semua Punya Sajam, kalau Kurang Pinjam Kampung Sebelah
Underpass Manggarai kerap dijadikan tempat tawuran. (Suara.com/faqih)

SuaraJakarta.id - Tawuran warga kembali pecah di Manggarai, Tebet, Jakarta Selatan. Terbaru, dalam sepekan sudah dua kali terjadi tawuran antar warga RW 04 dan RW 06 Manggarai.

Adapun bentrokan pertama terjadi pada Kamis (19/10/2023). Kemudian bentrokan kembali pecah pada Sabtu (21/10/2023).

Salah seorang warga RW 04 Aen mengatakan saat bentrok terakhir pada Sabtu lalu, dirinya sedang salat di musala. Tiba-tiba terdengar suara petasan.

“Baru selesai salat, abis itu ada suara petasan. Langsung ke sini,” kata Aen kepada Suara.com, saat di lokasi, Senin (23/10/2023).

Baca Juga:Kisah Tawuran di Johar Baru, Ketua RT: Berawal dari Ledek-ledekan Bocah hingga Orang Dewasa Ikutan

Mendengar suara tersebut, dia mengaku langsung ke luar. Melihat kondisi di kolong underpass Manggarai yang sering dijadikan arena untuk tawuran antar warga.

“Saya cuma jaga-jaga. Lihat situasi, karena kan biasanya kalau baru mulai itu bocah-bocah kecil. Kalau mereka yang gede-gede ikutan, baru turun,” ucapnya.

Kepemilikan Senjata Tajam

Aen mengatakan, hampir semua warga di kampungnya memiliki senjata tajam. Namun senjata tersebut kerap kali disembunyikan atau dibuang karena perkampungan mereka sering dirazia petugas kepolisian.

“Kalau saya lagi banyak razia gini saya buang. Tapi ada juga warga yang sembunyiin,” kata Aen.

Baca Juga:Dua Kelompok Warga Bentrok Saling Lempar Batu Di Kampung Ambon Cengkareng

Ia menyebut banyak warga yang menyimpan senjata tajam untuk jaga-jaga.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak