SuaraJakarta.id - Seorang pria tewas usai menjadi korban tabrak lari di kawasan Jatibening, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (5/11/2023) lalu. Saat itu korban hendak salat subuh di masjid.
Peristiwa ini viral usai diunggah oleh keponakan korban di akun Twitter atau X. Dalam akunnya @rainaaditia menceritakan kronologi peristiwa tersebut.
Peristiwa bermula ketika korban sedang menuju masjid sekira pukul 03.57 WIB. Saat itu, korban berjalan sendirian karena tetangganya yang biasa bersama sedang ke luar kota lantaran ada acara keluarga.
“Biasanya bareng tetangga, tapi lagi gak ada di rumah, jadinya berangkat sendiri,” tulis Riana dalam akunnya seperti dikutip Suara.com, Rabu (9/11/2023).
Baca Juga:Pelawak Eko Londo Alami Kecelakaan, Sampai Sekarang Masih Koma
Saat berjalan menuju masjid, korban ditabrak oleh sebuah mobil yang berkelir hitam. Mobil tersebut melaju cukup kencang lantaran jalan menuju masjid menurun.
“Jalan ke masjid memang turun ke bawah karena posisi rumahnya di atas,” jelas Riana.
Secara tiba-tiba mobil tersebut menabrak korban hingga terpental. Korban juga disebutkan terbentur benda keras yang berada dipinggir jalan.
Suara benturan tersebut terdengar cukup keras, bahkan anak korban yang berada di rumah sampai mendengarnya.
“Bhuk, seperti barang jatuh. Gak kebayang sekencang apa mobil itu,” jelasnya.
Baca Juga:Waspada, Jangan Berikan Minum Saat Evakuasi Korban Kecelakaan Lalu Lintas atau Jalan Raya
Korban sempat dilarikan ke Rumah Sakit Polri, namun akibat pendarahan hebat dibagian kepala korban dinyatakan meninggal dunia di hari kejadian itu, sekitar pukul 07.10 WIB.
Jurnalis Suara.com telah mencoba menghubungi akun yang mengunggah peristiwa ini untuk menayakan lebih lanjut, namun hingga berita ini dimuat belum ada balasan dari akun tersebut.