SuaraJakarta.id - Bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan, Muhamad dan Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, menjadi pasangan pertama yang mendaftar ke KPU Kota Tangsel.
Pasangan Muhamad - Saraswati mendaftarkan diri dalam kontestasi Pilkada Tangsel 2020 di KPU Kota Tangsel pada, Jumat (4/9/2020) siang.
Mereka datang ke KPU dengan menggunakan mobil Oplet Si Doel alias Rano Karno.
Usai mendaftar, Saras mengatakan, dirinya mendampingi Muhamad di Pilkada Tangsel 2020 dengan membawa semangat pengabdian dan persatuan.
"Kami, Haji Muhamad dan Rahayu Saraswati Djojohadikusumo hadir di Tangerang Selatan, mendaftarkan diri untuk maju menjadi calon Walikota - Wakil Walikota Tangerang Selatan dengan membawa semangat perubahan, semangat pengabdian, semangat persatuan, dan semangat gotong royong," katanya Jumat (4/9/2020).
Keponakan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto itu menuturkan, dirinya sudah bertekad menyerahkan jiwa raga untuk masyarakat Tangsel.
"Selama ini kami dididik untuk terus menjadi pejuang, terus mengabdi dimana pun ibu pertiwi memanggil," tuturnya.
"Kami dididik untuk terus berkorban demi masa depan generasi selanjutnya. Kami juga dididik untuk terus berserah kepada Tuhan, bekerja dan berdoa dengan keyakinan bahwa Tuhanlah yang membimbing setiap langkah kami," tambah Saras menggebu-gebu.
Dalam iring-iringan menuju kantor KPU Kota Tangsel, pasangan Muhamad - Saraswati didampingi para pimpinan 9 Partai Pengusung dan Partai Pendukung.
Baca Juga: Daftar Pilkada Tangsel, Keponakan Prabowo Naik Oplet Si Doel ke KPU
Selain itu, baik Muhamad dan Saraswati datang ke KPU didampingi istri dan suami masing-masing.
Mereka, bahkan sempat berpose di depan mobil legendaris Oplet Si Doel milik Mantan Gubernur Banten Rano Karno.
"Insya Allah, di bawah lindungan Tuhan Yang Maha Esa, dan atas perkenan-Nya, kami akan menjalankan amanah kami. Mewujudkan semua harapan itu, demi Indonesia Raya," tutupnya.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Tag
Berita Terkait
-
Rano Karno Jenguk Korban Kecelakaan SDN Kalibaru 01, Janji Kawal Proses Pemulihan
-
Kini Bisa Dipakai Transaksi di 200 Negara, Pramono Anung: Bank Jakarta Dipercaya Kelas Global
-
UMP Jakarta 2026 Naik Jadi Rp5,7 Juta Diprotes, Rano Karno: Kalau Buruh Mau Demo, Itu Hak Mereka
-
Wagub Rano Karno: Perda Kawasan Tanpa Rokok Bukan untuk Diskriminasi
-
Beli Cabai dari Petani Aceh, Rano Karno Pastikan Ketersediaan Pangan Jakarta Aman hingga Januari
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Ultraverse Festival 2026 Satukan Musik Tanpa Jarak dengan Layanan XL Ultra 5G+
-
Cek Fakta: Purbaya Ungkap Hasil Korupsi Jokowi Disembunyikan di 32 Rekening Asing, Ini Faktanya
-
Waspada Tanah Longsor Januari 2026, Ini Daftar Kecamatan Rawan di DKI Jakarta
-
Cek Fakta: Benarkah Video Mobil Tersambar Petir di Jalan Tol?
-
Duel Kopi Sachet Indomaret: Good Day vs Kapal Api, Mana Paling 'Nendang'?