SuaraJakarta.id - Sebuah video sempat menunjukkan pemandangan antrean panjang mobil ambulans yang hendak masuk ke Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet pada Selasa (15/9/2020) malam.
Wakil Panglima Komando Tugas Gabungan Terpadu (Kogasgabpad) Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet Kemayoran Brigjen TNI Muhammad Saleh Mustafa turut membenarkan adanya antrean ambulans di Wisma Atlet.
Saleh menerangkan, peristiwa dalam video itu memang betul terjadi pada Selasa malam. Hanya, dia menegaskan jika antrean bukan karena Wisma Atlet tidak dapat mengangkut pasien lagi.
"Itu kejadian tadi malam," kata Saleh saat dikonfirmasi, Rabu (16/9/2020).
Baca Juga: Heboh Ambulans Antre di RSD Wisma Atlet, Sehari Bisa Bawa 100 Pasien Corona
Menurut Saleh, kapasitas tempat tidur di Wisma Atlet hingga kekinian masih cukup untuk menampung pasien.
Terkait antrean ambulans, dia menyebut jika akses masuk hanya melalui satu pintu.
"Kapasitas tempat tidur kami masih ada. Permasalahan (penyebab antrean ambulans) di pintu masuk hanya dibuka satu pintu," sambungnya.
Untuk itu, pihak Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet akan membuka dua pintu mulai hari ini. Hal itu dilakukan agar tidak terjadi antrean masuk untuk ambulans yang membawa pasien Covid-19.
"Hari ini kami perbaiki. Nanti akan dibuat jalur 2 pintu masuk. Pintu 1 atau j alur 1 untuk yang (menuju) tower 6 dan 7 bagi pasien dengan gejala, pintu 2 atau jalur 2 utk tower 5 bagi pasien OTG atau tanpa gejala," pungkas dia.
Baca Juga: Viral Ambulans Antre, Ratusan Pasien Corona Masuk Wisma Atlet Dalam Semalam
Viral
Berita Terkait
-
Wisma Atlet Kemayoran Akan Dijadikan Hunian untuk Warga Miskin dan PNS
-
10 Tahun Penjara dan Bebas, Angelina Sondakh Pakai Heels Mewah Rp 14 Juta
-
DPRD Minta Pemprov DKI Pinjam Wisma Atlet untuk Warga Eks Kampung Bayam
-
Ramai Ceramah Angelina Sondakh, Netizen: Dulu Korupsi Sekarang Mendadak Ustadzah
-
Jadi Pejuang Penanganan Covid-19, Ini Kisah Koordinator RSDC Wisma Atlet Tugas Ratmono Redam Corona
Tag
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Pemprov DKI Bakal Bangun Puskesmas di Cipedak, Legislator PKS: Alhamdulillah
-
Diskon Hari Kartini, Tarif Rp1 Transjakarta untuk Wanita Pada 21 April Besok
-
Namanya Bakal Diganti Jadi Rumah Sakit Internasional, Pramono: RSUD Mengecilkan Diri Sendiri
-
Ingin Ada Tempat Berolahraga Selain di GBK, Pramono Bakal Bangun Jogging Track di Sejumlah Tempat
-
Pramono Bakal Tertibkan Jalur Sepeda hingga Pedestrian Jakarta yang Digunakan Parkir Liar