SuaraJakarta.id - Perhelatan pemilihan kepala daerah (Pilkada) Depok 2020 pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok sudah resmi mendapat nomor urut oleh KPU pada Kamis (24/9/2020).
Pasangan calon Pradi Supriatna dan Afifah Alia mendapat nomor urut 01 dan pasangan calon Mohammad Idris-Imam Budi Hartono mendapat nomor urut 02.
Ketua KPU Depok Nana Shobarna mengatakan nomor urut pasangan calon sudah resmi ditetapkan.
"Iya sudah ditetapkan, paslon Pradi-Afifah nomor urut 01 dan paslon Idris-Imam nomor urut 02," kata Nana Shobarna.
Baca Juga: TOK! KPU Sahkan Idris-Imam dan Pradi-Afifah Ikut Pilkada Depok 2020
Nana menjelaskan nomor urut ini untuk digunakan sebagai keperluan kampanye dua pasangan calon Walikota dan Wakil Wali Kota Depok Pilkada 2020.
Tentunya, nomor urut ini sudah berlaku sejak ditetapkan pada 24 September.
"Sudah bisa digunakan kampanye, " ucap Nana.
Sementara itu, ke dua pasangan calon menandatangani pakta integritas.
Di mana calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok tahun 2020 pertama harus mematuhi dan menerapkan protokol kesehatan pencegahan dan pengendalian Covid-19 pada setiap tahapan pemilihan sebagaimana diatur dalam peraturan KPU nomor 6 tahun 2050 yang telah diubah dengan peraturan KPU nomor 10 tahun 2020 dan protokol kesehatan yang ditetapkan oleh instansi yang berwenang.
Baca Juga: Pilkada Depok Diwarnai Isu Pelecehan dari Calon Wawali Kota Pria ke Wanita
Kedua, mengutamakan kesehatan dan keselamatan para pihak dan pemangku kepentingan dalam pelaksanaan seluruh tahapan pemilihan tahun 2020.
Ketiga, menerima sanksi sesuai dengan peraturan yang berlaku apabila melanggar peraturan mengenai kesehatan pencegahan dan pengendalian covid 19 selanjutnya.
Masih di lokasi, calon Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono mengaku tidak masalah mendapat nomor urut berapapun pada pengundian.
Namun ia mendapat nomor urut dua, itu tidak masalah. Karena mendapat nomor urut dua. Menurutnya bukan berarti tidak akan menang.
"Karena bagi kami, nomor dua bisa diartikan lanjutkan dua periode, sukses menang," ucap Imam Budi Hartono.
Sementara itu, Afifah Alia, calon Wakil Wali Kota yang maju bersama Pradi Supriatna mengaku mendapat nomor urut 01.
Afifah yang merupakan satu-satunya calon perempuan, dan ia tetap fokus meraih kemenangan.
"Nomor satu, bersatu untuk benahi Depok, " ucap Afifah.
Kontributor : Supriyadi
Berita Terkait
-
Lagi-lagi Masuk Bursa Pilkada Depok, NasDem Blak-blakan Buka Peluang Dukung Kaesang
-
Relawan KADO Minta PSI Usung Kaesang-Faldo Maldini Di Pilkada Depok
-
Sudah Buka Komunikasi dengan Golkar, PKS Jajaki Koalisi Bersama PKB untuk Pilkada Depok
-
Bukan Kaesang, 3 Sosok Ini Siap Adu Kuat di Pilkada Depok
-
PKS Persiapkan Nama Ini Buat Lawan Kaesang di Pilkada Depok
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
Terkini
-
Pemkab Kediri Rutin Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
-
Mas Dhito Bakal Perjuangkan Perda Sound Horeg
-
Namanya Dicatut untuk Aksi Penipuan, Mas Dhito Minta Masyarakat Lebih Waspada
-
Intip Dua Produsen Lele, Pemkab Kediri Dorong Penguatan Nilai Jual