Scroll untuk membaca artikel
Rizki Nurmansyah
Kamis, 24 September 2020 | 20:09 WIB
Kades Gantar Manan kesurupan dalam acara TMMD yang dihadiri Plt Bupati Indramayu Taufik Hidayat. [Tangkapan layar YouTube]

SuaraJakarta.id - Suasana acara TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) di Indramayu, Jawa Barat, tetiba berubah menjadi heboh setelah seorang kades kesurupan.

Peristiwa ini terekam kamera dan diunggah akun Instagram @media.virals. Video kades kesurupan itu pun viral di media sosial.

Berdasarkan keterangan dalam video itu, acara pembukaan TMMD ke-109 ini juga dihadiri Plt Bupati Indramayu Taufik Hidayat.

Acara ramah tamah ini menampilkan tarian jaipong. Saat seorang penari jaipong menampilkan tarian bertajuk “Wangsit Siliwangi”, tetiba Kades Gantar Manan kesurupan.

Baca Juga: Korupsi Dana Desa, Eks Kades: Uangnya Buat Urus Anak Terjerat Hukum

Dia bangun dari tempat duduknya dan menghampiri sang penari seraya mengambil ‘keris kujang’ yang terselip di pinggang penari.

Setelahnya Kades Manan menggelepar sembari melakukan gerakan aneh.

Melihat hal itu, sejumlah orang berteriak histeris. Sebagian lainnya berusaha menenangkan sang kades.

Termasuk Plt Bupati Indramayu Taufik Hidayat dan pejabat utama Korem serta Kaodim Indramayu.

"Alhamdulillah beliau akhirnya tersadar," ujar Taufik Hidayat.

Baca Juga: Ibu Penikam Syekh Ali Jaber Sebut Anaknya Sering Kesurupan saat Dengar Azan

Load More